Pages - Menu
▼
▼
Halaman
▼
Kamis, 26 Januari 2017
Danlantamal V Hadiri Wisuda 130 Perwira dan Bintara Lulusan STTAL
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) V Surabaya, Laksamana Pertama TNI Edi Sucipto, S. E. didampingi Ketua Korcab V Daerah Jalasenastri Armada Timur (DJAT) Ny. Herniwati Edi Sucipto menhadiri acara wisuda 130 perwira dan bintara lulusan STTAL di gedung Moejadi, Kodiklatal Bumimoro, Surabaya (24/1).
Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Ade Supandi, S. E., M. AP mewisuda 36 perwira yang telah selesai menempuh program Magister Analisa Sistem dan Riset Operasi (ASRO) Angkatan 2 dan 3 sebanyak, 57 perwira program Sarjana S1 angkatan XXXV dan 37 orang bintara yang menyelesaikan program Diploma 3 angkatan IX STTAL.
Mayor Laut (P) Adi Surosos dari Prodi S2 ASRO angkatan II (IPK 3,63), Letkol Laut (P) Dedy Sugiyanto dari prodi S2 ASRO angkatan III (IPK 3, 51), Kapten Laut (T) Juniarto dari prodi S! Tehnik Mesin (IPK 3,65), Lettu LEK Dewan Pujiantoro prodi Tehnik Elektro (IPK 3, 57) Kapten Kal Haryudi Suharianto dari prodi Tehnik Manajemen Industri (IPK 3,56), Kapten Laut (E) Irawan Prasetyo dari prodi Hidrografi (IPK 3,51), Serma Mar Suratno dari prodi D III Tehnik Mesin (IPK 3,53), Serka EKL Asfianto dari prodi D III Tehnik Elektronika (IPK 3,44), Serka PDK Nanang Kurniawan dari prodi D III Tehnik Informatika (IPK 3,77), Serma Nav Eko Setiawan dari prodi D III Hidro Oceanografi (IPK 3,58), dinyatakan sebagai lulusan terbaik dari masing-masing Prodi.
Pada kesempatan tersebut, Kasal menyampaikan ucapan selamat kepada para wisudawan yang telah berhasil menyelesaikan studinya di STTAL tepat pada waktunya. Keberhasilan tersebut perlu diapresiasi dan disyukuri sebagai bentuk prestasi yang telah dicapai setelah melalui suatu perjuangan yang cukup lama, dan membutuhkan kegigihan, ketekukanan, keuletan, kecerdasan, kesamaptaan yang prima juga kepribadian yang baik.
Selesai melaksanakan wisuda, Kasal dengan didampingi para pejabat teras Mabesal dan para tamu undangan lainnya berkenan untuk meninjau stan pameran produk tugas akhir dari para wisudawan.(arf)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar