Minggu, 09 April 2017
Dandim 0819/Pasuruan Sambut Kunjungan Kerja Menteri Sosial RI
KABARPROGRESIF.COM : (Pasuruan) Komandan Kodim 0819/Pasuruan Letkol Inf Sugiyatmono menyambut kunjunga kerja Dra. Ir. Hj. Khofifah Indar Parawangsa ( Menteri Sosial RI) dalam rangka penyaluran bantuan non tunai Progran Keluarga Harapan (PKH) serta pemantapan pendamping dan operator Progran Keluarga Harapan (PKH). Acara ini dihadiri oleh 500 orang warga Kota Pasuruan.
Hadir dalam kesempatan tersebut Drs. H Setiyono. Walikota Pasuruan, Letkol Inf Sugiyatmono, Dandim 0819/Pasuruan, AKBP Rizal Martomo, Kapolresta Pasuruan, Bahrul Ulum Sekda Pemkot Pasuruan, Drs. H Masjoko Baroto MSI Bakesbangkota Pasuruan dan Undangan pendamping PKH tahun 2017 serta 350 orang penerima PKH.
Drs. H. Setiyono, walikota Pasuruan dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada Menteri sosial Republik Indonesia dan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah hadir dalam kegiatan penyaluran bantuan non tunai PKH dan pemantapan pendamping dan operator PKH tahun 2017.
"Semoga perhatian pemerintah melalui program ini akan berdampak baik kepada masyarakat kota Pasuruan. "jelas Walikota.
Sebanyak 14.745 jiwa warga dikategorikan golongan miskin kota Pasuruan untuk itu atas kerjasama pemerintah daerah dan pusat bertekat untuk membantu menuntaskan masyarakat miskin sehingga menjadi masyarakat yang mandiri.
Masyarakat miskin di kota pasuruan kehidupannya menyendiri kedepan pemerintah kota Pasuruan rencana akan mendirikan panti sehingga bantuan tepat pada sasaran. Permasalahan terkait masalah pendidikan di kota Pasuruan masih menjadi kendala. (arf)
0 komentar:
Posting Komentar