Minggu, 09 April 2017



KABARPROGRESIF.COM : (Malang) Dengan suasana yang sejuk dan berbukit kelihatan hijau dipenuhi tumbuhan teh seakan-akan ikut meriahkan acara Syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) Kostrad ke-56 tahun 2017 di tempat  Kebun Teh Wonosari Lawang Kabupaten Malang.

Komandan Korem 083/Bdj Kolonel Armed Budi  Eko Mulyono,S.Sos.,M.M. Menghadiri Syukuran HUT Kostrad ke-56 mengambil tema "Kita Tingkatkan Jati Diri Prajurit Kostrad Yang Profesional dan di Cintai Rakyat", semakin bertambah usia sebagai Prajurit Kostrad diharapkan semakin dewasa dan semakin mampu mempertahankan dan memperjuangkan kedaulatan NKRI, ungkap Pangkostrad Letnan Jenderal TNI Edy Rahmayadi.

Panglima Kostrad menyampaikan seharusnya HUT Kostrad diselenggarakan tanggal 6 Maret 2017 karena adanya kegiatan-kegitan yang harus diselesaikan, maka kita nyatakan kita resmikan bahwa peringatan ulang tahun hari ini di tempat yang sangat baik representative dikebun teh wonosari lawang malang.

Dalam memeriyahkan HUT Kostrad salah satunya adalah lari 10K yang akan dilaksanakan Besok Minggu 9/4/2017 di Markas Divisi Infanteri-2 Kostrad, Acara syukuran HUT Kostrad ke 56 dihadirkan pula Artis Ibu Kota Uud Permatasari yang membuat semangkin meria.

Syukuran HUT di hadiri oleh Panglima Divisi-1 Mayor Jendral TNI Anton Mukti Putranto, S.Sos dan Pangdiv-2 Mayor Jendral TNI Benny Susianto, S.Ip dan Para Dansat jajaran Kostrad, Forpimda Malang Raya serta Prajurit Kostrad juga Persit KCK Gabungan Kostrad. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar

Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive