Selasa, 04 April 2017
Usai Diperiksa Terkait Aset, Kabag Perlengkapan Pemkot Surabaya Masuk Rumah sakit
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Ada hal yang mengejutkan pada pemeriksaan tiga Satuan Perangkat Daerah (SKPD) Pemkot Surabaya, meski hanya sebatas penyelidikan untuk mencari bahan data dan bahan keterangan (Pul Data Dan Pul Baket) yang dilakukan Kejaksaan Negeri (kejari) Surabaya Selasa, (4/4/2017) di Ruang Seksi Pidana Khusus (Pidsus).
Namun hal tersebut ternyata membuat gonjang mental dari salah seorang Pejabat Pemkot Surabaya. Tak lain pejabat tersebut yakni Kepala Bagian (Kabag) Perlengkapan Noer Oemarijati.
Usai menjalani pemeriksaan selama kurang lebih 5 jam terkait hilangnya dua aset pemkot yakni jalan upa jiwa di Marvell City dan Waduk Wiyung di Kelurahan Babatan, Kecamatan Wiyung, Kabag Perlengkapan ini langsung menuju rumah sakit.
" Pak maaf ya, saat ini aku sedang sakit dan lagi di rumah sakit." kata Noer singkat saat dikonfirmasi lewat ponselnya.
Pernyataan Noer Oemarijati ini juga dibenarkan salah satu penyidik yang mewanti-wanti namanya tidak disebutkan.
Menurutnya saat menjalani pemeriksaan itu, Noer memang mengaku usai dari Kejari Surabaya akan berobat ke rumah sakit.
" Tadi memang habis aku periksa katanya mau ke rumah sakit." katanya melalui Whatspp.(arf)
0 komentar:
Posting Komentar