Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Kamis, 01 Juni 2017

Denarhanud 003-1/F Dam Jaya Melaksanakan Upacara Hari Lahirnya Pancasila


KABARPROGRESIF.COM : (Tangerang) Komandan Denarhanud 003 Mayor Arh Rimba Anwar, S.I.P memimpin upacara peringatan Hari Lahirnya Pancasila di lapangan upacara Denarhanud 003-1/F Dam Jaya.(1/6/2017) Upacara ini merupakan yang pertama setelah 71 tahun kemerdekaan Indonesia. Tema dari upacara ini adalah ‘Kita Indonesia, Kita Pancasila, Semua Anda Indonesia, Semua Anda Pancasila, Saya Indonesia, Saya Pancasila’

Komandan Detasemen 003 Mayor Arh Rimba Anwar, S.I.P selaku inspetur upacara membacakan sambutan Presiden Republik Indonesia.  Pancasila merupakan hasil dari satu kesatuan proses yang dimulai dengan rumusan Pancasila tanggal 1 juni 1945 yang di pidatokan ir. Soekarno, Piagam Jakarta 22 juni 1945, dan rumusan final Pancasila 18 Agustus 1945. Adalah jiwa besar para Founding Father, Para ulamadan para pejuang kemerdekaan dari plosok Nusantara, sehingga kita bisa membangun kesepakatan bangsa yang mempersatukan kita.Harus kita ingat bahwa kodrat bangsa indonesia adalah keberagaman. Berbagai etnis, bahasa, adat istiadat, agama, kepercayaan dan golongan bersatu padu membentuk Indonesia. Itulah ke-bhinneka tunggal ika-an kita. Oleh karena saya mengajak peran aktif para ulama, ustadz, pendeta, pastor, bhiksu, pedana, tokoh masyarakat, pendidik, pelaku seni dan budaya, jajaran birokrasi, TNI dan POLRI serta seluruh komponen masyarakat untuk menjaga pancasila.

Mengakhiri sambutannya, Presiden Jokowi mengajak kita harus lebih waspada terhdap segala pemahaman gerakan yang tidak sejalan dengan Pancasila. Tindak tegas terhadap organisasi anti pancasila, UUD 1945, NKRI dan anti bhineka tunggal ika. Tetap saling menjaga perdamaian, persatuan, persaudaraan, bersikap sopan santun, saling menghormati, saling toleran, saling membantu dan saling bergotong royong sebagai wujud Pancasila sebagai ideologi bangsa dan negara.

Demikian kegiatan upacara Peringatan Hari Lahirnya Pancasila pada 1 Juni 2017 dapat terlaksana dengan tertib dan aman. (rio)

0 komentar:

Posting Komentar