Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Kamis, 15 Juni 2017

Prajurit Lantamal V Peringati Nuzulul Qur'an dan Buka Puasa Bersama


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Disepuluh hari akhir Ramadhan ini, Prajurit dan PNS Pangkalan Utama TNI AL V (Lantamal V) memperingati Nuzulul Qur'an dan buka puasa bersama di Mesjid At Taq'wa Mako Lantamal V,  Surabaya, Kamis (15/6).

Wakil Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Wadan Lantamal) V Surabaya Kolonel Marinir Nana Rukmana, S. E., mewakili Komandan Lantamal V Surabaya Laksamana Pertama TNI Edi Sucipto, S. E., M. M., menghadiri acara buka puasa bersama dijajaran  Lantamal V tersebut.

Kegiatan tersebut dihadir juga Ketua Koordinator Cabang (Korcab) V DJAT Ny. Herniwati Edi Sucipto serta segenap pengurus Koordinator Cabang (Korcab) V DJAT, para Asisten Danlantamal V, para Kasatker dan Kadis, para perwira staf dan segenap prajurit serta pns Lantamal V.

Komandan Lantamal V dalam sambutan yang dibacakan oleh Wadan Lantamal V menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh anggota yang telah hadir dan mengajak untuk memanjatkan puji syukur kehadirat Allah Subhanahu Wata’ala atas  limpahan rahmat dan hidayah-Nya kepada kita,  sehingga  pada  sore  hari ini kita dapat hadir bersama  pada   acara buka puasa bersama dan memperingati peristiwa bersejarah bagi umat islam yaitu peristiwa Nuzulul Qur’an. Peristiwa ini merupakan moment pertama kali wahyu Allah Al Qur’an yang diturunkan kepada Rosulullah Muhammad Sollallahu Alaihi  Wasallam.

Menurut Edi -sapaan akrab Danlantamal V ini-di bulan suci ramadhan yang penuh berkah dan ampunan ini  kita belajar untuk mengendalikan diri, melatih kejujuran, kesabaran, meningkatkan kadar keimanan  serta meningkatkan kepekaan sosial kepada sesama.

 Demikian juga peristiwa nuzulul qur’an kita dapat  belajar untuk pandai bersyukur karena Allah Subhanahu Wata’ala telah memberikan petunjuk kepada kita melalui ayat-ayat suci Al Qur’an yang berisi tuntunan dalam menjalani kehidupan agar kita selamat di dunia dan di akhirat kelak.
          
"Kita selaku keluarga besar  Lantamal V  khususnya dan seluruh undangan pada umumnya   harus  mampu  menangkap seluruh hikmah tersebut serta menjadikan sebagai  motivasi dalam pengabdian kita  kepada  TNI,  bangsa   dan   negara tercinta ini," terang Edi.

Acara buka puasa bersama ini mengambil tema “jadikan hikmah puasa ramadhan, nuzulul qur’an dan idul fitri 1438 h/ 2017 m  sebagai sarana peningkatan keimanan  dan ketaqwaan, kepedulian  serta kebersamaan prajurit TNI dengan masyarakat guna mewujudkan prajurit yang kuat, hebat, profesional dan dicintai rakyat.

Semoga tema tersebut diatas mengingatkan kita semua, agar senantiasa menjaga dan meningkatkan derajat keimanan  dan   ketaqwaan kita sebagai prajurit tni, serta melalui keikhlasan diri  dan mematuhi segala kewajiban sebagai insan hamba tuhan serta menjauhi hal-hal yang  dilarang  oleh agama.  dan  pada akhirnya kita kembali kepada fitrah atau kesucian, harap Danlantamal V.
Sementara itu, ustadz Dr. KH. Mashudi Ahmad, M. Pdi dalam tausyiahnya menyampaikan lima tanda apabila umur yang barokah yaitu Tidak mati terbunuh, Sehat wal afiah, Allah SWTpanjangkan umurnya, amalannya bagus,  Allah SWT memperbaiki rezekinya, Dicabut nyawanya secara tidak terasa ( diatas tempat tidur, diberi pangkat mati syahid) masuk surga tanpa hisab.

Semoga ramadhan ini mengantarkan keimanan kita meningkat, kalau keimanan meningkatkan, ketaqwaan kepada Allah SWT meningkatkan maka Allah SWT akan membukakan pintu rezeki dari seluruh penjuru. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar