Pages - Menu
▼
Pages - Menu
▼
▼
Jumat, 18 Agustus 2017
Lantamal V Gelar Doa Bersama 171717 untuk Indonesia yang Lebih Kasih Sayang
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Ratusan prajurit dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Pangkalan Utama TNI AL V (Lantamal V) melaksanakan doa bersama 171717 dalam rangka HUT Republik Indonesia ke-72 tahun 2017 untuk Indonesia yang lebih kasih sayang, di Mesjid At Taqwa, Mako Lantamal V, Surabaya, Kamis (17/8).
Selain di Mesjid At Taqwa, hal yang sama juga dilajukan prajurit dan ASN Lantamal V yang beragama Nasrani yang melakukan doa bersama di Gereja GPIB Galilea, Lantamal V, Pasiran, Ujung Surabaya, sedangkan yang beragama Hindu juga melaksanakan doa bersama 171717 di Pura Jala Wira Dharma, DBAL, Ujung Surabaya.
Di Pura JWD ini diikuti prajurit TNI AL umat Hindu di Wilayah Surabaya, tampak hadir Komandan Kodiklatal Laksamana Muda TNI I Putu Wijamahadi, Dankodikmar, Kadisminpers Lantamal V, Kadiskum Lantamal V dan pejabat lainnya.
Doa bersama untuk Indonesia Yang Lebih Kasih Sayang di MesjId At Taqwa ini, dihadiri Wadan Lantamal V Kolonel Marinir Nana Rukmana, S.E. mewakili Komandan Lantamal V Laksma TNI Edi Sucipto, S.E.,M. M, para Asisten Danlantamal V, para Kasatker dan Kepala Dinas Dijajaran Lantmal V, perwira staf, Bintara, Tamtama dan ASN Lantamal V lainnya.
Pangliama TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo dalam amanatnya yang dibacakan Wadan Lantamal V mengajak prajurit dan ASN dijajaran TNI khusuanya dan masyarakat Indonesia pada unumnya untuk bersyukur, tidak hanya kita telah dikarunia kemerdekaan, tetapi kita juga dilahirkan sebahai bangsa patriot petarung dan sekaligus bangsa pemenang.
"Energi sosial telah muncul karena mobilisasi kekuatan umat, santri, dan pemuda komponen bangsa oleh tokoh agama, ulama, kyai, habaib, pendeta, pastor, pinandita, bikshu dan tokoh nasionalis yang dilandasi semangat persatuan dan keinginan untuk merebut kemerdekaan," terang Gatot -sapaan akrab orang nomor satu dijajaran TNI ini.
Kita yang hadir sebagai penikmat kemerdekaan lanjut Gatot, marilah bersama memohon kepada Allah yang maha kuasa, maha pencerah agar menerangi kita dengan cahaya ilmu dan kearifan agar kita pandai merawat kemerdekaan, diberikan kekuatan untuk terus menjaga NKRI, menjaga Pancasila, merawat dan memperkokoh Ke-Bhineka Tunghal Ika-an serta menggelolakan tradisi semangat gotong royong.
"Kita memohon juga agar selalu dianugerahi kekuatan, ketekunan dan kasih sayang dalam mewujudkan Indonesia yang mandiri, berdaulat, berkepribadian serta adil dan makmur bagi seluruh rakyat Indonesia, " pungkasnya. (arf)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar