Rabu, 16 Agustus 2017


KABARPROGRESIF.COM : (Tuban) Menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-72, Komandan Koramil 0811/01 Kota Kapten Inf Lasmito bersama Kapolres Tuban AKBP Fadli Samad dan Kapolsek Kota Kompol M. Supar melaksanakan pemasangan puluhan bendera Merah Putih kepada masyarakat nelayan di Kelurahan Karangsari Kecamatan Kota Kabupaten Tuban.

Salah satunya di Perahu milik Sumiran (40) nelayan setempat, Rabu (16/8) hal ini sebagai implementasi pembinaan desa pesisir (Bindesir). Program ini merupakan gagasan dari Danramil Kota bersama Kapolres Tuban yang prihatin melihat kondisi masyarakat pesisir khususnya para nelayan di sekitar wilayah Kota Tuban dimana kondisi bendera yang terpasang di perahu para nelayan dalam keadaan pudar warnanya bahkan sudah tidak utuh bentuknya.

Dengan momen  pemasangan bendera Merah Putih di perahu para nelayan ini, diharapkan para nelayan memiliki kebanggaan yang tinggi sebagai warga negara Indonesia dan terjaga rasa cinta tanah air serta nasionalismenya.

“Dengan momen ini, diharapkan para nelayan merasa lebih dekat dan memiliki ikatan batin yang lebih erat dengan aparat TNI dan Polri dalam hal ini,”harapnyaKapolres Tuban AKBP Fadli Samad.

Acara pokok dimulai dengan pemasangan Bendera Merah Putih secara simbolis kepada perwakilan nelayan oleh Kapolres Tuban AKBP Fadli Samad bersama Danramil Kota dan Kapolsek Kota, serta Lurah Karangsari Heri Subagyo.

Pada kesempatan tersebut Kapten Inf Lasmito menyampaikan akan menindaklanjuti dan membantu mencarikan solusi terhadap segala permasalahan apabila ada permamasalahan yang dihadapi oleh para nelayan.

“Saya harap para nelayan turut serta menjaga habitat laut agar tidak rusak dan tercemar serta dapat memberikan informasi apapun terkait hal-hal yang berpotensi ancaman dan kerawanan terhadap keamanan di laut,” pesar Danramil Kota. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar

Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive