Rabu, 04 Oktober 2017
Jelang HUT TNI ke-72, Gartap III/Surabaya Gelar Ziarah Bersama
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Berbagai kegiatan terus berlangsung dalam menyambut datangnya HUT TNI ke-72 yang jatuh pada tangal 5 Oktober esok. Bahkan, sebagai bentuk pengabdian kepada nusa dan bangsa, pasukan Gartap III/Surabaya mendatangi makam para pahlawan yang berlokasi Jalan Mayjen Sungkono, Kota Surabaya.
Tak hanya itu, berlangsungnya ziarah nasional dalam rangka peringatan HUT TNI kali ini, dipimpin langsung oleh Kepala Staf Armada Timur (Kasarmatim), Laksma TNI Robert W. Tappangan, SH dengan dihadiri ole seluruh personel di Kogartap III/Surabaya.
Tak lupa, selain dihadiri oleh seluruh matra TNI di wilayah Kogartap III/Surabaya, ziarah nasional kali ini juga dihadiri oleh para personel dari Polri.
Laksma TNI Robert mengatakan, acara yang berlangsung kali ini, merupakan salah satu cara pengabdian yang dilakukan oleh TNI dalam mengenang jasa-jasa para pahlawan yang gugur dalam mempertahankan keutuhan dan kedaulatan NKRI.
“Menghormati dan mengenang jasa para pahlawan itu penting,” kata Kasarmatim ini ketika ditemui di lokasi Taman Makam Pahlawan (TMP). Rabu, 4 Oktober 2017 pagi.
Selain do’a, para peziarah juga menyempatkan diri untuk menempatkan beberapa karangan bunga di lokasi makam para pahlawan saat ini. Selain dihadiri Kasdam V/Brawijaya, Brigjen TNI Widodo Iryansyan, ziarah nasional kali ini juga dihadiri oleh Wakapolda Jatim dan Kasgartap III/Surabaya, Brigjen (Mar) Widodo Dwi Purwanto. (arf)
0 komentar:
Posting Komentar