Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Sabtu, 07 Oktober 2017

Menpan RB Tertarik Kunjungi Imigrasi Kelas I Khusus Surabaya


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Tak hanya meresmikan mal pelayanan publik pertama di Indonesia, di Gedung Siola, di Surabaya.

Sebelum bertolak ke Jakarta ternyata Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Asman Abnur, Jumat (6/10), juga tertarik untuk mengunjungi Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Surabaya di Sidoarjo.

Di kantor pelayanan paspor Jalan Juanda, Sidoarjo ini, Asman menyempatkan diri melihat-lihat pelayanan dan kondisi gedung yang baru ditempati itu. Ke depan, Asman berharap masyarajat juga bisa dilayani dalam pembuatan paspor di mall pelayanan yang baru saja diresmikan.


"Harapan pak Menteri, layanan paspor juga ada di mal tersebut. Ini yang sedang kami godok. Tetapi, kami juga sudah memiliki unit pelayanan paspor (ULP) di mal Margorejo. Sambil belanja masyarakat juga bisa mengurus paspor di sana tanpa harus ke kantor Juanda," ujar M Tarmin Satiawan, Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Surabaya, Jumat (6/10) malam.

Lanjut Tarmin, menindaklanjuti yag disampaikan menteri, Imigrasi Kelas I Khusus sudah melakukan berbagai inovasi untuk memudahkan pelayanan pengurusan paspor. Untuk itu, ia berharap masyarakat mengurus paspor sendiri tanpa melibatkan pihak lain.

"Apalagi sekarang sudah sistem online, tidak harus mengantre seperti dulu.Jauh lebih mudah, karena masyarakat bisa memilih waktu. Kita juga sudah menambah kuota dari 120 menjadi 200. Mudah-mudahan, tidak ada kendala dengan alat.Kita ingin memberikan pelayanan terbaik di era keterbukaan informasi ini," pungkas mantan Kepala Kantor Kelas I Tangerang ini. (arf)


0 komentar:

Posting Komentar