Pages - Menu

Halaman

Jumat, 24 November 2017

Danlantamal IX LepasKeberangkatan Taruna AAL


KABARPROGRESIF.COM : (Ambon) Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut IX (Danlantamal IX) Laksamana Pertama TNI Nur Singgih Prihartono, S.E., M.Tr (Han) beserta Ketua Korcab IX Daerah Jalasenastri Armada Timur melepas sebanyak 102 Taruna/Taruni Akademi Angkatan Laut (AAL) Tingkat IV angkatan ke-63 yang sedang melaksanakan Latihan Praktek (Lattek) pelayaran Jalayudha tahun 2017 di Ambon. Jumat (24/11/2017) pagi.

Para Taruna/Taruni AAL angkatan ke-63 itu berangkat dari Dermaga Pelabuhan Umum Yos Sudarso Ambon menggunakan dua buah kapal perang yakni KRI Abdul Halim Perdanakusuma-355 dan KRI Teluk Ende-517 dari Koarmatim, setelah melaksanakan serangkaian kegiatan selama kurang lebih 4 hari di Kota Ambon.

Selanjutnya para Taruna/Taruni AAL ini akan berlayar menuju daerah tujuan berikutnya yaitu Kota Kendari Sulawesi Tenggara dan akan melaksanakan serangkaian kegiatan yang sama seperti di Kota Ambon. Selama dalam pelayaran, para Taruna/Taruni diberikan pengalaman dalam mengoprasikan kapal combatan sebagai media latihan dengan harapan dapat membangkitkan jiwa patriotisme dan militansi para Taruna sebagai modal dasar prajurit-prajurit bahari yang tangguh dan pantang menyerah.

Danlantamal IX mengungkapkan rasa hormat dan terima kasih kepada pemerintah Provinsi Maluku maupun pemerintah Kota Ambon dan seluruh instansi yang telah memberikan bantuan serta dukungan, sehingga seluruh rangkaian kegiatan yang telah direncanakan dapat terlaksana dengan baik.

“Atasnama TNI Angkatan Laut kami ucapkan terimakasih atas bantuan dan dukungan yang telah diberikan sehingga seluruh kegiatan Taruna/Taruni AAL angkatan ke-63 berjalan lancar dan sukses, terutama kepada seluruh masyarakat Kota Ambon yang antusias menyaksikan drumband Genderang Suling Gita Jala Taruna pada kirab kota beberapa hari lalu, sehingga dapat menghibur masyarakat Kota Ambon”, ujar Komandan Lantamal IX Ambon.

Turut hadir acara pada pelepasan para Taruna/Taruni angkatan ke-63 antara lain, Wakil Komandan Lantamal IX Kolonel Marinir Imam Sopingi, para Asisten Danlantamal IX, para Kadis/Kasatker Lantamal IX, personel Perwira, Bintara dan Tamtama Lantamal IX serta Pengurus Korcab IX Daerah Jalasenastri Armada Timur. (arf)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar