Rabu, 20 Desember 2017
Rabu, Desember 20, 2017
progresifonline
Hankam
No comments
KABARPROGRESIF.COM : (Ambon) Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke – 55 tahun 2017, seluruh Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal) Lantamal IX Ambon melaksanakan Upacara Ziarah dan Tabur Bunga yang dipimpin oleh Kaur Kumla Diskum Lantamal IX Kapten Laut (KH/W) Yatsih Kusuma Astuti, S.H., di Taman Makam Pahlawan Nasional Kota Ambon, Maluku. Kamis, (20/12/2017)
Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal) yang merupakan bagian dari TNI Angkatan Laut, dan setiap tanggal 5 Januari diperingati sebagai Hari Jadi Kowal.
Upacara Ziarah dan Tabur Bunga merupakan tradisi sebelum peringatan HUT Kowal, kegiatan tersebut bertujuan untuk mengirim doa dan mewarisi nilai – nilai perjuangan dari para pahlawan pendahulu, sebagai cerminan dan mengenang jasa para pahlawan kusuma bangsa serta mengingat patriotisme yang telah ditunjukan oleh para pendahulu. (arf)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar