Jumat, 15 Desember 2017


KABARPROGRESIF.COM : (Pangkep) Kapal Angkatan Laut (KAL) Birang  I.6-61  dan prajurit Batalion Marinir Pertahanan Pangkalan VI (Yonmarhanlan VI)  Makassar turut mendukung kegiatan latihan Denjaka (pasukan elit TNI AL)  di pulau Camba - Cambang  Kab Pangkep, Kamis (14/12/2017).

Untuk (KAL) Birang  I.6.61  mulai hari ini sampai selesai jalannya latihan   melaksanakan pengamanan laut disekitar pulau Camba Cambang  sedangkan peran Prajurit Yonmarhanlan VI sebagai pendukung jalannya latihan Denjaka.

Di pulau Camba Cambang  akan dijadikan tempat  latihan  penanggulangan teroris dan pembebasan sandera oleh pasukan Detasemen Jala Mangkara (Denjaka).

Latihan Denjaka ini ditinjau Asops Panglima TNI Mayjen TNI Lodewyk Pusung , Dankopaskhas  Marsda TNI T. Seto Purnomo selaku Direktur latihan beserta rombongan  dari Mabes TNI

Dalam peninjauan tersebut  Asops Panglima TNI  beserta rombongan menggunakan Sea Rider Satkamla Lantamal VI  dari pelabuhan Macini Baji Pangkep menuju  pulau Camba- Cambang. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar

Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive