Pages - Menu
▼
▼
Halaman
▼
Minggu, 03 Desember 2017
Libur Panjang, Tim Anti Bandit Sisir Surabaya
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Selama hari libur panjang, Anti Bandit Satreskrim Polrestabes Surabaya melakukan patroli ke perumahan, toko dan tempat umum guna mengantisipasi kejahatan 3C (curat, curas, curanmor).
Kombes Pol Rudi Setiawan Kapolrestabes Surabaya didampingi AKBP Leonard Sinambela Kasatreskrim Polrestabes Surabaya mengatakan, patroli Tim Anti Bandit selama musim libur sekolah panjang untuk mencegah tindak kejahatan terhadap masyarakat.
“Apalagi liburan anak sekolah panjang, kami terus upaya pencegahan tindak kejahatan di sekitar masyarakat yang sedang berlibur. Maka dari itu kami terjunkan Tim Anti Bandit di beberapa titik rawan kejahatan,” kata Rudi usai pimpin apel, Sabtu (2/12)
Menurut Rudi, patroli Tim Anti Bandit ini akan terus dilakukan setiap pekannya. Sasaran utama diantaranya ke pusat perbelanjaan, kemudian menyisir sejumlah perumahan yang banyak ditinggal penghuninya saat libur panjang.
“Dalam patroli pengamanan kota ini, Tim Anti Bandit dibagi sesuai rayon masing-masing dan akan bergabung dengan Polsek di jajaran Polrestabes Surabaya. Bukan hanya hari libur panjang saja. Karena tujuan kami adalah untuk mempersempit gerak pelaku kejahatan di Surabaya,” pungkasnya. (arf)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar