Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Rabu, 10 Januari 2018

Danrem 083/BDJ Pimpin Sertijab dan Lepas Sambut Dandim 0824/Jember


KABARPROGRESIF.COM : (Jember) Danrem 083/bdj Kolonel Inf Bangun Nawoko memimpin langsung acara  serah terima tugas wewenang dan tanggung jawab Dandim 0824/Jember dari Letkol Inf Rudianto ( pejabat lama) kepada Letkol Inf Arif Munawar serta Laporan Korp Kasiter Korem 083/Bdj  Letkol Inf Nanang Prianggodo di Makodim 0824/Jember.

Acara tersebut diikuti personil jajaran Korem 083/Bdj diantaranya  hadir pula Kepala Staf Korem 083/Bdj, para Dandim jajaran, para Kasi Korem, para Kabalakrem, Kabaprasrem serta seluruh Danramil jajaran Kodim 0824/Jember. suatu kehormatan bagi Komandan Korem 083/ Bdj beserta istri dapat berkunjung ke Kodim 0824/Jember.

Danrem 083/Bdj, Kolonel Inf Bangun Nawoko dalam sambutannya menyampaikan alih tugas dan jabatan di lingkungan TNI AD merupakan bagian integral dari sistem pembinaan  personel, karena disamping sebagai penyegaran dalam organisasi juga sebagai bagian dari pola pembinaan karier dengan memberi pengalaman penugasan diberbagai bidang guna memantau sejauh mana peningkatan secara kualitas perwira tersebut. 

Pembinaan ini diharapkan dapat menumbuhkan motivasi dan semangat baru dalam mengimplementasikan kemampuannya dalam menunjang  keberhasilan pencapaian tugas pokok serta ucapan terima kasih dan penghargaan kepada pejabat Dandim 0824/Jember yang lama Letnan Kolonel Inf Rudianto beserta ibu, yang sudah mampu menjalankan tugas dan tanggung jawab kewilayahnya dengan baik. 

Terbukti intensitas tugas yang tinggi dan padat, mampu dijalani dengan baik, aman dan kondusif hingga dapat pencapaian prestasi tertinggi dalam lomba binter tingkat utama Kodim jajaran TNI-AD ke XX TA 2017.

Danrem juga berpesan kepada pejabat Dandim yang baru Letkol Inf Arif Munawar, agar segera adaptasi, teruskan programnya Dandim lama yang baik, jalin sinergitas dengan komponen yang ada untuk bisa membangun dan meningkatkan serta  mengkondusifkan wilayah jajarannya yang sudah baik ini,  dengan segala bentuk dan metode, baik-baik dengan masyarakat dan komponen lainnya, tetap jaga kedekatan dengan komponen anak bangsa yang ada. 

Agar mampu kehadiran TNI tetap bisa diterima di hati masyarakat serta mampu mengantisipasi secara dini segala bentuk ancaman dan ganguan yang ada di kewilayahan ( baik teroris, bahaya narkoba maupun bentuk radikalisme yang ada), begitu pungkas Danrem.

Tongkat Komando sudah dipegang Pejabat Dandim 0824/Jember yang baru Letkol Inf Arif Munawar.  Sebelum  acara Sertijab selesai, semua  unsur menyampaikan selamat atas jabatan barunya semoga  mampu menjalankan amanah tersebut.

Acara tersebut dihadiri pula oleh Bupati Jember dr Hj Faida, Kapolres Jember AKBP Kusworo Wibowo, tokoh Agama tokoh masyarakat dan Tokoh Pemuda, semua kegiatan berjalan dengan aman, tertib dan lancar. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar