Senin, 12 Maret 2018
- Senin, Maret 12, 2018
- progresifonline
- Hankam
- No comments
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Kolonel Laut (P) Deny Septiana S.Ip., M.A.P resmi menjabat Direktur Pendidikan dan Latihan (Dirdiklat) Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Kodiklatal) menggantikan Laksma TNI Gregorius Agung WD., M.Tr (Han).
Serah terima jabatan tersebut dipimpin langsung Komandan Kodiklatal Laksda TNI Darwanto S.H., M.A.P di Gedung Martadinata Kesatrian Bumimoro Kodiklatal Surabaya.
Sebelum menjabat Dirdiklat Kodiklatal Kolonel Laut (P) Deny Septiana S.Ip., M.A.P menjabat Koorsmin Kasal sedangkan Laksma TNI Gregorius Agung WD., M.Tr (Han). selanjutnya mendapat amanah menempati jabatan sebagai Komandan Lantamal XII Pontianak Kalimantan Barat.
Kolonel Laut (P) Deny Septiana S.Ip., M.A.P putra kelahiran Bandung 24 September 1970 ini selama berdinas di TNI AL telah menempati berbagai jabatan baik di Koarmatim, Koarmabar maupun di Mabesal.
Adapun perwira alumni AAL 38 mengawali dinas di TNI AL sebagai Ass Kadiv navigasi di KRI Malahayati 362 Satkor Koarmatim tahun 1994, jabatan selanjutnya Komandan Kal Samalona Satroltas Makasar, Komandan KRI Pualau Rangsang 727 Satran Koarmabar, Komandan Satkat Koarmabar hingga menduduki jabatan Koorsmin Kasal sebelum menjabat Dirdiklat Kodiklatal.
Adapun jenjang pendidikan yang telah dilaksanakan antara lain AAL angkatan 38, Dikpasis Angkatan V tahun 1993, S-2 Sospol Unhas Makasar 1998, Diklapa 2004, Dikreg Seskoal angkatan 45 2007 dan Dikreg Sesko TNI 2015. Sedangkan tanda jasa yang telah dimiliki BT jalasena Nararya, SL kesetiaan VIII Tahun, SL Kesetiaan XVI tahun, SL kesetiaan XXIV Tahun, SL Wira Dharma dan Wira Nusa.\
Komandan Kodiklatal Laksda TNI Darwanto, S.H., M.A.P dalam sambutanya menyampaikan dari aspek pembinaan personel, serah terima jabatan merupakan salah satu upaya untuk memacu semangat dan motivasi personel TNI Angkatan Laut, agar selalu menge-depankan prestasi dan karya nyata yang bermanfaat bagi organisasi. Personel yang dinilai memiliki prestasi baik, tentu akan mendapat kepercayaan yang lebih tinggi dalam mengemban tugas dan tanggung jawab di jajaran TNI AL.
Oleh karena itu, serah terima jabatan ini bukanlah sekedar upacara seremonial belaka, namun hendaknya dilihat sebagai suatu kehormatan, kepercayaan sekaligus peluang yang harus dimanfaatkan untuk membangun prestasi dan karya nyata yang lebih baik lagi.
Menurutnya sebagai eselon pembantu pimpinan dan staf Dankodiklatal yang bertugas menyelenggarakan perencanaan, pengoperasian pendidikan, pengusulan kurikulum pendidikan, perumusan dan perencanaan bidang latihan, pengawasan dan pengujian latihan serta pembinaan sistem latihan, maka tugas dan tanggung jawab Dirdiklat adalah penting dan strategis dalam mendukung pencapaian pelaksanaan tugas Kodiklatal di bidang penyelenggaraan pendidikan dan latihan TNI AL yang ditugaskan kepada Kodiklatal.
Oleh karena itu, dalam rangka keberhasilan pencapaian tujuan dan sasaran pendidikan, diharapkan pejabat baru Dirdiklat agar meningkatkan kualitas sepuluh komponen pendidikan, menciptakan ide kreatif dan inovatif untuk mengembangkan program pendidikan, agar memenuhi standar mutu dan kemajuan iptek serta mampu menjawab tantangan tugas TNI AL, sehingga Kodiklatal mampu menghasilkan lulusan yang bermoral, profesional dan berani.
Demikian pula untuk mewujudkan keberhasilan pencapaian tujuan dan sasaran latihan TNI AL yang ditugaskan kepada Kodiklatal, agar Dirdiklat menajamkan pelaksanaan latihan, menciptakan ide kreatif dan inovatif untuk mengembangkan latihan, sehingga dapat meningkatkan kemampuan personel dan satuan TNI AL yang andal, profesional dan disegani dalam pelaksanaan tugas operasi TNI AL .
Selain serah terima jabatan Dirdiklat Kodiklatal dihari yang sama juga dilaksanakan pengukuhan Jabatan Kepala bagian Hukum (Kabagkum) Kodiklatal kepada Letkol Laut (KH) Yopi Roberti Riry, S.H. oleh Komandan Kodiklatal. (arf)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar