Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Selasa, 20 Maret 2018

Komandan Lanal Tegal Ingatkan Personelnya akan Bahaya Narkoba, Pornografi dan HIV


KABARPROGRESIF.COM : (Tegal) Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Tegal, Lantamal V Letkol Marinir SB. Manurung mengingatkannkemabali lersonelbya akan bahaya penyalahgunaan narkoba, pornografi dan penularan HIV/AIDS.

Hal tersbut disampaikannya pada pada acara Jam Komandan yang diisi dengan ceramah Narkoba, HIV/AIDS dan Pornografi kepada keluarga besar Lanal Tegal dan TK Hang Tuah 16 Tegal yang digelar di Aula Sardjoe Mako Lanal Tegal, Jl. Proklamasi No. 1 Kota Tegal, Senin (20/3).

Acara tersebut diikuti sedikitnya 200 orang yang terdiri dari prajurit PNS serta anggota Jalasenastri Cabang 7 DJAT dan anak didik TK Hang Tuah 16 Tegal.

Manurung -sapaan akrab Komandan Lanal Tegal ini-  mengatakan bahwa, Jam Komandan yang diisi dengan sosialisasi penanggulangan narkoba, pornografi dan bahaya penularan HIV/AIDS adalah tepat diberikan kepada personelnya, sehingga semakin mawas diti terhadap ancaman yang ada.

“Banyak informasi penting yang perlu saya sampaikan tetapi saya lebih banyak menggunakan jam komandan kecuali ada hal-hal tertentu akan dilaksanakan apel khusus,” ujarnya.

Tahun 2018 dan 2019 ini lanjutnya, adalah tahun Politik, dan ini harus dipahami personelnya. TNI harus mengerti Politik tetapi tidak boleh ikut melaksanakan politik praktis dimasa  Pilkada dan Pilpres mendatang.

“TNI harus pintar dan bijak dalam menyikapi, Politik yang boleh dilaksanakan TNI adalah Politik Negara,” terangnya.

Dimasa Pilkada sekarang ini Anggota Lanal Tegal jangan ikut ikutan dalam kampanye yang mendukung salah satu Paslon baik langsung atau tidak langsu g dalam bentuk apa pun. TNI hanya mengamankan kegiatan sesuai permintaan dari Polri.

Selain itu, Ia juga menyinggu tentang temuan wasrik yang telah dilaksanakan beberapa waktu lalu, Ia  memerintahkan jajarannya untuk memperbaikinya sesuai yang disarankan tim wasrik.

“Beberapa temuan-temuan oleh Tim Wasrik, seluruh Satker Lanal Tegal agar memperbaikinya, Bekerjalah sesuai porsinya jangan melewati batas kemampuan yang dimiliki, setiap anggota harus memahami petunjuk kerja,” terangnya.

Sementara ceramah Narkoba yang disampaikan oleh Santi Listiyaningsih, S.Psi dari BNN Kota Tegal, menyampaikan bahwa Pencegahan penyalahgunaan Narkoba bisa dengan menanamkan nilai-nilai positif, misalnya kemampuan mengatasi masalah, kemampuan bersosialisasi, budaya hidup sehat, harga diri & percaya diri serta kepribadian berkarakter.

Mengenai pencegahan penyalahgunaan Narkoba lanjutnya, merupakan segala tindakan dan upaya untuk menghindari orang memulai penggunaan Narkoba. Menjalankan pola hidup sehat dan menciptakan kondisi lingkungan yang positif adalah salah satu upaya pencegahan.

Pencegahan penyalahgunaan dapat dimulai sejak dini, bahkan ketika seorang bayi masih dalam kandungan. Sikap ayah terhadap ibu, sikap ibu selama masa kehamilan, pola didik dan pola asuh orang tua akan mempengaruhi perkembangan fisik, psikis, dan spiritual anak.

"Penanaman nilai nilai positif adalah cara yang tepat dalam upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba sejak dini," tetangnya.

Hadir dalam acara tersebut Komandan Lanal Tegal,Ketua cabang 7 Korcab.V DJAT, Pjs Lanal Tegal, para Perwira Staf, Penceramah BNNK Tegal, Prajurit dan PNS serta Ibu ibu Jalasenastri dan Anak didik TK Hang Tuah 16 Tegal. Acara diakhiri dengan sesi foto bersama. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar