Pages - Menu

Halaman

Pages - Menu

Selasa, 10 April 2018

Tak Mau Damai, Kreditur Tetap Inginkan PT Griya Telaga Mas Di Pailitkan


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Nasib PT Griya Telaga Mas (GTM) benar benar di ujung kebangkrutan. Pasalnya, upaya perdamaian pada Rapat Umum Putusan Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU) yang digelar di Pengadilan Niaga Pada Pengadilan Negeri Surabaya ditolak oleh para kreditur.

Upaya damai yang disodorkan PT Griya Telaga Mas selaku debitur melalui proposal itu ditolak mentah-mentah oleh para kreditur tanpa melalui votting atau pengambilan suara.

Alasan penolakan damai secara serentak itu dikarenakan tidak adanya lantaran adanya ketidakpastian pembayaran dari PT Griya  Telaga Mas pada mereka.

"Karena merasa tidak ada kepastian dalam pembayaran yang diajukan Debitur melalui proposal tersebut,"ujar Dimas Aryo SH, MM selaku staf pengurus kurator saat dikonfirmasi usai Rapat Umum PKPU, Selasa (10/4).


Ditambahkan Dimas, PT Griya Telaga Mas, selaku Perusahan pengembang Apartemen Batakan Hills yang berlokasi di Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim) dinyatakan pailit dengan tagihan kerugian total Rp 50 Miliar dari seluruh Kreditur yang mengajukan tagihan sejak tanggal 20 Maret 2017 lalu.

"Kurang lebih ada 42 orang kreditur dan dua dari perbankan, yakni Bank Kaltimtara dan Bank Mega untuk Sisanya adalah seluruh konsumennya,"sambung Dimas.

Seperti diberitakan sebelumnya, PKPU ini dimohonkan oleh Dudi, salah seorang konsumen atau pembeli apartemen Batakan Hils lantaran tidak adanya kejelasan pembangunan yang telah dibeli oleh Dudi.

Proyek pembangunan Apartemen Batakan Hills itu telah mangkrak sejak tiga tahun lalu, karena terhentinya pengucuran kredit dari pihak perbankan.

Apartemen Batakan Hills itu rencananya membangun 300 unit kamar, dan sebagian sudah terjual dengan pembayaran lunas. (Komang)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar