Pages - Menu

Halaman

Selasa, 26 Juni 2018

Komandan Kodikopsla Kodiklatal Tutup Dikbrevet Kopaska TNI AL Aangkatan Ke-41


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Komandan Komando Pendidikan Operasi  Laut (Dankodikopsla) Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Kodiklatal) Laksma TNI Maman Firmansyah secara resmi menutup Pendidikan Brevet Komando Pasukan Katak (Dikopaska) TNI AL  Angkatan ke-41 TA. 2016.

Upacara Penutupan Pendidikan yang dilaksanakan bersamaan prosesi penyematan Brevet tersebut  di laksanakan di lapangan Apel Pusdiksus kesatrian Kodikopsla Ujung Surabaya.

Komandan Kodikopsla Kodiklatal Laksma TNI Maman Firmanyah dalam sambutanya menyampaikan selaku Komandan Kodikopsla dirinya merasa bangga atas keberhasilan para siswa dalam menyelesaikan Pendidikan dengan baik, dengan harapan bekal pengetahuan dasar Komando pasukan katak yang telah dipadapatkan selama menempuh pendidikan di Sekopaska Kodiklatal dapat dikembangbangkan lebih lanjut di satuan agar mampu meningkatkan profesioanlisme.

Lebih lanjut disampaikan bahwa pendidikan yang telah dilaksanakan selama sepuluh bulan ini mempunyai tujuan dan sasaran untuk membentuk prajurit TNI AL berkualifikasi Komando pasukahn Katak yang memiliki sikap dan mental pancasila, sapta marga dan sumpah prajurit serta memilikin kecakapan dahn kemampuan untuk meloaksanakan tugas-tugas khusus aspekm laut yang mencakup operasi intelijjen maritim, penyusupan dan penghancuran sasaran melalui laut.

Menurutnya Kopaska merupakan pasukan yang direkrut secara khusus dan di didik, dilatih secara khusus untuk melaksanakan tugas-tugas yang tidak bisa dilaksanakan oleh pasukan regular, khususnya melaksanakan peperangan laut khusus  untuk menjaga kemampuan yang telah dimiliki.

Kepada para mantan siswa Dankodikopsla berpesan agar senantiasa tetap berlatih dengan keras, cerdas dan sungguh-sungguh serta secara periodik akan menghasilkan kesiapsiagaan yang prima. Sehingga pada saat Negara membutuhkan, Kopaska mampu menghadapi setiap bentuk ancaman yang saat ini lebih bersifat Multidimensional. (arf)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar