Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Selasa, 02 Oktober 2018

Kolonel Inf Sudaryanto Imbau Personel Tingkatkan Komunikasi dan Kedisiplinan


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Baru menjabat sebagai Danrem 084/Bhaskara Jaya, Kolonel Inf Sudaryanto, S. E, mengimbau seluruh personelnya untuk meningkatkan komunikasi, dan sinergitas selama menjalankan tugas sehari-hari.

Mantan Danrindam III/Siliwangi itu menilai, koordinasi sesama prajurit, merupakan suatu hal yang wajib dilakukan dalam menghadapi berbagau tugas, dan tantangan yang semakin meningkat.

“Kalau ada kendala apapun, langsung saja koordinasikan,” tegas Danrem 084/Bhaskara Jaya ini, Selasa, 2 Oktober 2018.

Selain itu, kata Kolonel Sudaryanto, ia juga menginstruksikan seluruh prajuritnya untuk lebih meningkatkan kedisiplinan, serta mematuhi setiap peraturan yang berlaku.

“Sesuaikan diri kalian dengan aturan yang sudah berlaku di Kesatrian (Satuan) ini. Sebab, itu adalah cerminan dari kepribadian kalian,” tegas Kolonel Sudaryanto ketika memberikan pengarahan para personelnya di aula Makorem 084/Bhaskara Jaya, Kota Surabaya.

Dirinya menambahkan, beberapa waktu lalu, terdapat beberapa personelnya yang dinyatakan tidak lolos ketika mengikuti usul kenaikan pangkat (UKP). Kendati demikian, kata Danrem, dirinya menyebut jika hal itu, merupakan suatu kejadian yang lumrah di lingkungan TNI.

“Saya dengar, kemarin banyak yang tidak lolos tes UKP karena gagal di tes jasmani. Maka dari itu, tingkatkan lagi kebugaran jasmani kalian. Jadikan peristiwa itu sebagai ajang instropeksi diri untuk menjadi lebih baik lagi,” pinta Kolonel Inf Sudaryanto. (andre)

0 komentar:

Posting Komentar