Jumat, 26 Oktober 2018
Home »
Hankam
» Mayor Marinir Parison Renaldo Siregar, S.H., M.M Jabat Danseta Puslatdiksarmil Kodiklatal
Mayor Marinir Parison Renaldo Siregar, S.H., M.M Jabat Danseta Puslatdiksarmil Kodiklatal
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Sekolah Tamtama (Seta) Pusat Pusat Latihan Pendidikan Dasar Kemiliteran (Puslatdiksarmil) Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan laut (Kodiklatal) mempunyai Komandan baru setelah dilaksanakan upacara serah terima Jabatan (Sertijab) dari Letkol Marinir Agung Setiawan kepada Mayor Marinir Parison Renaldo Siregar, S.H., M.M
Presesi serah terima yang dilaksanakan di lapangan apel Kawah Candradimuka Puslatdiksarmil Juanda tersebut dipimpin langsung Komandan Puslatdiksarmil Kolonel Marinir Agus Dwi Laksana Putra dan dihadiri para pejabat utama dilingkungan Puslatdiksarmil.
Sebelum menempati jabatan Komandan Sekolah Tamtama Puslatdiksarmil Mayor Marinir Parison Renaldo Siregar, S.H., M.M. selesai melaksanakan pendidikan di Thailand Royal Thai navy Command and Staff Collage (RTN CSC) sedangkan Letkol Marinir Agung Setiawan selanjutnya menempati jabatan sebagai Wadan Lanmar Surabaya.
Komandan Puslatdiksarmil Kodiklatal Kolonel Marinir Agus Dwi Laksana Putra dalam sambutanya menyampaikan bahwa Serah terima jabatan merupakan hal yang wajar sebagai proses pembinaan dalam suatu organisasi yang merupakan dinamika tuntutan perkembangan zaman. Oleh karena itu melalui serah terima jabatan ini diharapkan akan tumbuh semangat baru, ide pemikiran baru dan kreatif yang akan membawa ke arah peningkatan kinerja organisasi menuju yang lebih baik.
Menurutnya perkembangan dan kondisi Global terjadi saat ini menuntut peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas dan mampu berkompetensi hingga dapat mengawaki organisasi guna mencapai tujuan yang ditetapkan. Demikian juga halnya Puslatdiksarmil sebagai bagian dari lembaga pendidikan yang harus mampu menghasilkan SDM berupa prajurit-prajurit TNI AL yang berkualitas dan berkompetensi dalam rangka mendukung terwujudnya TNI Angkatan Laut yang handal dan disegani serta berkelas dunia.
Tugas Puslatdiksarmil sebagai lembaga yang melatih dan mendidik SDM akan dinilai berhasil apabila para pemakainya dalam hal ini Kotama pelaksana TNI AL merasakan peningkatan dimana prajurit-prajurit pengawaknya mampu melaksanakan tugas dan fungsi yang diemban dengan baik.
“Terkait hal tersebut jelas bahwa tugas yang diemban Sekolah Tamtama Puslatdiksarmil tidaklah ringan yang bisa dipandang dengan sebelah mata. Tugas mulia tersebut harus dapat diwujudkan dengan baik dan benar.” Pinta Komandan Puslatdiksarmil.
Kepada Letkol Marinir Agung Setiawan, Komandan Puslatdiksarmil mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas segala usaha kerja keras dedikasi dan loyalitas serta kerjasamanya selama menjabat Komandan Sekolah Tamtama Puslatdiksarmil. Begitu juga kepada penggantinya Mayor Marinir Parison Renaldo Siregar SH., M.M, orang nomor satu dijajaran Puslatdiksarmil ini mengucapkan selamat datang dan Selamat bergabung di Puslatdiksarmil berbekal kemampuan selama penugasan, kedepan Sekolah. (arf)
0 komentar:
Posting Komentar