Kamis, 04 Oktober 2018
Kamis, Oktober 04, 2018
progresifonline
Hankam
No comments
KABARPROGRESIF.COM : (Makassar) Ribuan warga Kota Makassar menyambut kedatangan KRI Makassar-590 yang mengangkut 1.600 pengungsi asal Kota Palu Sulawesi Tengah di pelabuhan umum Soekarno, Kamis siang (04/10/2018).
Ribuan warga Makassar ini datang bertujuan untuk menjemput keluarganya yang berhasil selamat dari bencana alam yang terjadi di Kabupaten Donggala, Sigi dan Kota Palu tersebut.
Tampak rombongan dari para pengungsi yang selamat ini turun dari KRI dan dijemput oleh keluarganya yang telah menanti di area penjemputan pelabuhan Soekarno.
Suasana pun menjadi haru ketika ada pengungsi yang telah bertemu dengan keluarganya ini. Raut senang pun terlihat karena selamatnya anggota keluarga tersebut dari bencana yang melanda Kota Palu dan sekitarnya ini.
Selanjutnya, para pengungsi yang tidak ada keluarganya di Makassar akan dibawa ke Asrama Haji Sudiang untuk tinggal di sana sementara. (arf)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar