Sabtu, 12 Januari 2019
Home »
Metropolis
» Senin, Surabaya Terima Tiga Penghargaan dari Kementerian LHK
Senin, Surabaya Terima Tiga Penghargaan dari Kementerian LHK
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Setelah sukses meraih penghargaan kota terpopuler dari Guangzhou International Awards, kali ini Kota Surabaya kembali menyabet tiga penghargaan sekaligus dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK). Rencananya, penghargaan itu akan diterima langsung oleh Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini di Jakarta. Tiga penghargaan yang akan diterima Kota Pahlawan untuk tahun 2018 itu, yakni Adipura Kencana, Kinerja Pengurangan Sampah, dan Nirwasita Tantra.
" Besok (Senin, 14/01) Surabaya menerima tiga penghargaan sekaligus dari Kementerian LHK." kata Kabag Humas M. Fikser, Sabtu, (12/1).
Penghargaan itu, lanjut dia, akan diterima langsung oleh Risma di Auditorium Dr. Soedjarwo, Gedung Manggala Wanabakti, Gatot Subroto Jakarta Pusat. Nantinya, penghargaan itu akan diserahkan oleh Wakil Presiden RI Jusuf Kalla.
“ Yang menyerahkan nanti bapak Wakil Presiden. Bu wali (Wali Kota Risma) hari Senin pagi berangkat ke Jakarta.” terangnya.
Ia menjelaskan sejak kepemimpinan Risma, Surabaya tercatat sudah delapan kali berturut-turut menerima penghargaan Adipura. Karena, Surabaya dinilai konsisten mewujudkan kebersihan dan keindahan kota.
“ Tujuan utamanya bukanlah mendapat sebuah penghargaan atau piala, namun bagaimana mewujudkan supaya Surabaya tetap menjadi kota yang bersih dan nyaman." pungkasnya. (arf)
0 komentar:
Posting Komentar