Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Kamis, 31 Januari 2019

Tingkatkan Disiplin Berlalulintas Denpomal Kodiklatal Gelar Opsgaktib


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Dalam upaya mendisiplinkan sekaligus menekan angka pelanggaran lalulintas di lingkungan Prajurit Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Kodiklatal), Detasemen Polisi Militer (Denpomal) Kodiklatal menggelar Operasi Penegakan dan Ketertiban (Opsgaktib) di jalan Bumimoro pintu masuk kesatrian Bumimoro Kodiklatal.

Operasi Penegakan dan Ketertiban yang melibatkan sedikitnya 30 personil Denpomal Kodiklatal tersebut dipimpin langsung Komandan Denpomal Kodiklatal Letkol Laut (PM) Hendarwan Setiawan, S.Pd.

Disela-sela pelaksanaan Opsgaktib Dandenpomal Kodiklatal Letkol Laut (PM) Hendarwan Setiawan, S.Pd. menyampaikan bahwa Operasi dengan sasaran pengguna kendaraan bermotor roda dua baik kendaraan dinas maupun kendaraan umum tersebut dilaksanakan di Jl Bumimoro Kodiklatal dengan sasaran prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kodiklatal yang akan masuk dinas.


Menurutnya Operasi ini merupakan bentuk preventif terhadap pelanggaran lalulintas sekaligus meningkatkan disiplin Prajurit dan PNS Kodiklatal dalam berlalu-lintas, menghindari penyalahgunaan kendaraan tanpa surat resmi, serta untuk mewujudkan keamanan dan keselamatan dalam berkendara sehingga menunjang terlaksananya tugas pokok.

Adapun dalam Opsgaktib tersebut yang menjadi obyek pemeriksaan antara lain Surat Ijin Mengemudi (SIM) baik SIM umum untuk kendaraan umum dan SIM TNI untuk pemegang kendaraan dinas, pajak kendaraan bermotor untuk sepeda motor umum, Kartu Tanda Anggota TNI dan Kelengkapan kendaraan lainya seperti spion, lampu riting dan lampu sign.

Bagi prajurit yang kedapatan melanggar untuk selanjutnya diberi pembinaan, prajurit yang kedapatan SIMnya mati agar melaksanakan perpanjangan, sedangkan kendaraan bermotor yang tidak memenuhi standart baik spion, lampu riting dan lampu sign agar segera dilengkapi. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar