Pages - Menu
▼
▼
Halaman
▼
Senin, 25 Februari 2019
143 Prajurit Korem 083/Baladhika Jaya Masuk Seleksi Usul Kenaikan Pangkat
KABARPROGRESIF.COM : (Malang) Sebanyak 143 prajurit Korem 083/Baladhika Jaya dari 3 Satuan Korem, mulai mengikuti seleksi tes uji dalam rangka Usul Kenaikan Pangkat atau UKP.
Perwira Jasmani (Pajas), Kapten Inf Purwandi mengatakan jika materi uji jasmani yang berlangsung saat ini, bakal berbeda dari tahun sebelumnya. Perubahan itu, mengacu pada perintah langsung yang ditetapkan oleh Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD), Jenderal TNI Andika Perkasa.
“Tes uji saat ini, lebih mengacu pada tes uji kualitas fisik dan mental prajurit,” ujarnya. Senin, 25 Februari 2019 pagi.
Garjas UKP, kata Purwandi, merupakan barometer yang diprogramkan oleh TNI dalam rangka menjaga kesiapsiagaan, kemampuan hingga ketangkasan prajurit. “TNI, harus selalu siap setiap saat apabila dibutuhkan untuk kepentingan Satuan,” imbuhnya.
Selain personel dari Kodim 0818/Kabupaten Malang-Batu, para peserta UKP saat ini juga terdiri dari Kodim 0819/Pasuruan dan 0833/Kota Malang. “Semua peserta, sudah berkumpul di Lapangan Rampal, Kota Malang. Rencananya, tes ini akan berlangsung selama 3 hari,” tandas Perwira Jasmani Korem, Kapten Inf Purwandi. (arf)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar