Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Selasa, 19 Februari 2019

Ketua Korcab V DJA ll Ikuti Olahraga Bersama Ibu Catraratnanggadi Jalakanyasena dengan Kowal Surabaya


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Ketua Korcab V Jalasenastri Daerah Koarmada II,  Ny. Wenny Edwin mengikuti olahraga bersama Ibu Catraratnanggadi Jalakanyasena (Ibu Penlindung Korps Wanita Angkatan Laut) yang juga Ketua Umum Jalasenastri Ny. Dra. Manik Siwi Sukma Adji dengan Kowal Wilayah Surabaya yang digelar Dermaga Madura Ujung Surabaya, Selasa (19/2).

Tampak hadir dalam acara tersebut Waketum Jalasenastri, Pangkoarmada, Ketua Daerah Jalasenastri Armada I, II dan III, Danguspurla Koarmada II beserta istri, Komandan Lantamal B Laksma TNI Edwin, S. H. M. Han, Perwakilan Pengurus Pusat Jalasenastri, Perwakilan Ketua Bakor Jalasenastri Wilayah Surabaya dan Jakarta dan pejabat lainnya.

Ibu Catraratnanggadi Jalakanyasena dalam sambutannya mengatakan bahwa maksud dari acara ini adalah untuk lebih mempererat jalinan silaturahmi antara Ibu Catraratnanggadi Jalakanyasena dengan prajurit Kowal, sehingga tercipta kebersamaan dan keharmonisan serta kekompakan.

Selain olahraga bersama,  acara hari ini juga diisi dengan fun game dan lomba meracik makanan khas di Surabaya.

Menurut Ibu Catra,  sesibuk dan sehebat apapun sebagai prajurit TNI,  Kowal adalah tetap seorang wanita yang dituntut harus bisa memasak untuk keluarga tercinta.

"Kodrat sebagai wanita tidak bisa dihindari oleh sebab itu peran ganda tersebut aturlah dengan baik," pinta Istri Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Siwi Sukma Adji,  S. E., M. M ini.

Prajurit Kowal lanjutnya,  harus bisa mengatur waktu saat kedinasan maupun saat sebagai ibu rumah tangga, tanggung jawab penuh karena dengan kesadaran diri telah memilih profesi sebagai prajurit TNI Angkatan Laut.

"Kalau suami bilang dari mata turun ke perut artinya kalau kita sering memasak bagi keluarga, maka keluarga akan semakin cinta dengan kita," terangnya.

Ia pun mengaku,  sebagai istri orang nomor satu dijajaran TNI AL masih menyiapkan dan memasak makan kesukaan suami dan anak - anak,  bahkan setiap hari masih mengirim makanan pesanan suami untuk makan siang di kantor.

Disamping lomba meracik makanan khas surabaya (rujak cingur) panitia juga telah menyiapkan berbagai tampilan kreatifitaa Kowal Surabaya dan doorprece sehingga menambah semarak acara tersebut.

"Selamat berlomba kepada seluruh peserta, tampilkan yang terbaik dengan tetap menjunjung tinggi jiwa sportivitas," pungkasnya. (arf)

0 komentar:

Posting Komentar