Rabu, 20 Februari 2019
- Rabu, Februari 20, 2019
- progresifonline
- Hankam
- No comments
KABARPROGRESIF.COM : (Malang) Guna mengetahui kesiapan operasional hingga pembinaan teritorial setiap Kodim, pihak Mabes TNI-AD sengaja menggadakan lomba Pembinaan Teritorial (Binter) di seluruh jajaran TNI-AD.
Letkol Inf Ferry Muzawwad mengatakan, penilaian dalam perlombaan tersebut nantinya akan meliputi Pembinaan Satuan (Binsat) hingga kelengkapan administrasi di setiap Koramil, hingga Kodim.
“Nantinya, pangkalan juga akan menjadi salah satu titik penilian dalam lomba yang digelar oleh pihak Pusat Teritorial Angkatan Darat itu,” kata Dandim 0818/Kabupaten Malang-Batu ini. Rabu, 20 Februari 2019.
Pihak Pusterad, nantinya bakal menerapkan pola penilaian bersistem Cek List. Sistem itu, kata Dandim, merupakan standart penilaian yang selama ini sudah ditetapkan oleh pihak Sterad.
“Sistem itu, sudah digabungkan dengan kebutuhan Satuan berdasarkan perkembangan situasi yang ada,” tandasnya.
“Sehingga, dengan adanya lomba ini, Kodim dapat memiliki standart yang sama dan lengkap sesuai harapan pihak TNI-AD, khususnya dari segi Binsat, Binter maupun kesiapan operasional personel,” imbuhnya.
Sementara itu, Kepala Staf Korem 083/Baladhika Jaya, Letkol Arm Budi Santoso menambahkan, lomba tersebut nantinya tak hanya sekedar penilaian semata. Namun, tegas Kasrem, hasil dari penilaian perlombaan tersebut, nantinya bakal dijadikan suatu tolak ukur guna mengetahui setiap kekurangan yang ada di setiap Koramil dan Kodim.
“Di wilayah Kodim 0818/Kabupaten Malang-Batu, terdapat 36 Koramil. Melalui penilaian Binter, kita nanti dapat melihat secara pasti bagaimana kondisi setiap jajaran Koramil,” tegas Kasrem. (arf)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar