Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Kamis, 14 Februari 2019

Rumkital Dr. Oepomo Lantamal V Selesai Jalani Akreditasi Tim KARS


KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Proses akreditasi dari Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) yang dijalani Rumah Sakit TNI Angkatan Laut (Rumkital) Dr.Oepomo Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) V yang berlangsung dua hari berakhir dan ditutup kemarin petang.

Proses akreditasi dari KARS yang dipimpin dr. Tumpal Simatupang, Sp.oG (K) ini, diungkapkan Kepala Rumah Sakit Angkatan Laut (Karumkital) Letkol Laut (K/W) dr. Trisna Rini, Sp.M.

Akreditasi KARS  ini ditutup di Ruang Pertemuan Rumah Sakit Dr. Oepomo, Lantamal V Jl. Laksda M. Nazir No. 56 Tanjung Perak, Surabaya dihadiri Karumkit Dr Oepomo, Pamen Rumkit Dr Oepomo, Pama Rumkit Dr. Oepomo, Bintara Rumkit Oepomo, Tamtama Rumkit Oepomo, PNS Rumkit Oepomo dan Rumkital Dr. Ramelan serta Para Dokter Rumkit.

Selama dua hari tersebut, Katim KARS, dr. Tumpal Simatupang, Sp.oG (K).  memberikan penilaian terhadap Rumah Sakit Dr. Oepomo berkaitan kelayakan dalam menangani pasien baik anggota TNI, keluarga dan masyarakat umum yang berada di wilayah Surabaya.

Menurut Karumkit Dr. Oepomo,  misi Rumah Sakit Dr.Oepomo adalah menyelenggarakan dukungan kesehatan dan pelayanan kesehatan yang terpadu oleh petugas yang professional, memberikan pelayanan kesehatan yang berorientasi keselamatan dan kepuasan pasien, meningkatkan sumber daya manusia yang kompetitif.

Kemudian berupaya menyediakan sarana, fasilitas dan peralatan yang memadai, menyelenggarakan manajement rumah sakit yang transparan dan akuntabel.

Dalam pelayanan lanjut Trisna -sapaan akrab Karumkit- mengusung motto “Kesehatan dan Kepuasan anda Kebahagian Kami”  dan Falsafah Rumah Sakit Sebutkan” Tekad Berikan Pelayanan Dengan Tulus, Pelayanan Kesehatan Anggota  Militer TNI, PNS dan Keluarga Beserta Masyarakat Umum”.

Sementara itu untuk pelayanan umum, Rumkit Lantamal V ini dapat memberikan Pelayanan Medik umum, Pelayanan Medik Gigi Dasar, Pelayanan KIA / KB, Pelayanan Instalasi Gawat Darurat 24 jam, Pelayanan Instalasi Farmasi dan Pelayanan Medik Spesialis Dasar dengan Pelayanan Bedah, Pelayanan Penyakit Dalam, Pelayanan Obstetri dan Ginekologi, Pelayanan Kesehatan Anak.

Selaib itu masih ada Pelayanan Medik Spesialis Tambahan  Pelayanan Penyakit Syaraf, Pelayanan Penyakit Kulit, Pelayanan Penyakit Mata, Pelayanan  Anestesi/Reanimasi, Pelayanan Penyakit Jiwa, Pelayanan Rehabmedik dan Pelayanan Penyakit Jantung.

Kemudian Pelayanan Penunjang Klinik diantaranya Pelayanan Laboratorium, Pelayanan Radiologi, Pelayanan Gizi serta  Pelayanan Penunjang Lainnya Pelayanan Ambulan 24 Jam, Penitipan Jenazah, Pengelolaan Limbah, Laundry/ Linen, Pelayanan Sterilisasi (CSSU). (arf)

0 komentar:

Posting Komentar