Sabtu, 01 Juni 2019
Home »
Metropolis
» Diprediksi Puncak Arus Mudik Gunakan Trasportasi Laut Pada Minggu Besok
Diprediksi Puncak Arus Mudik Gunakan Trasportasi Laut Pada Minggu Besok
KABARPROGRESIF.COM : (Surabaya) Para pemudik mengunakan moda trasportasi laut di Pelabuhan Tanjung Perak terus berdatangan. Jumlah penumpang terus meningkat pada H-5 lebaran.
Deputi Regional Majaner Pelayanan Terminal Gapura Surya Nusantara Pelindo III Dhany Rachmad mengatakan dari H-15 (23 Mei) hingga H-5 (31 Mei) tercatat ada 56.667 penumpang turun dan 20.576 penunpang naik serta 4.177 penumpang lanjutan.
"Jadi ada kenaikan 46 persen dibandingkan tahun 2018 lalu dan sampai dini hari tadi ada 109 unit kapal yang sudah di Pelabuhan Tanjung Perak," kata Dhany Rachmad kepada wartawan di Terminal Gapura Surya Nusantara Pelabuhan Tanjung Perak, Sabtu (1/6/2019).
Dhany Rachmad menjelaskan lonjakan penumpang penguna moda transportasi laut di Pelabuhan Tanjung Perak sudah melebih target sebelumnya. Sebab dari target 4 hingga 6 persen, saat ini sudah mencapai 46 persen.
"Lonjakan terjadi karena memang moda transportasi laut ini sudah menjadi lirikan, karena memang kita tahu semua bahwa regulasi terutama dimoda transportasi udara cukup mahal bagi mereka. Sehingga mereka memanfaatkan apa yang sudah ada (kapal laut) dengan tarif murah disertai pula dengan bagasi yang cukup berat dari ukuran toleransi 40 kg, itu sangat memudahkan untuk mengunakan moda transportasi laut," jelas Dhany Rachmad.
Sedangakan prediksi puncak arus mudik di Pelabuhan Tanjung Perak diprediksi akan terjadi pada 2 juni dini hari.
"Perkiraan puncak arus mudik akan terjadi mulai nanti malam hingga besok pagi di hari Minggu. Namun sebetulnya puncaknya sudah terjadi pada hari Kamis kemarin. Dengan jumlah penumpang bisa mencapai 14 ribu dengan kedatangan 14 kapal dalam satu hari," tambah Dhany Rachmad.
Dari pantauan,1085 pemudik jurusan Banjamasin-Surabaya dengan mengunakan kapal KM Kumala sudah sandar di Pelabuhan Tanjung Perak. (arf)
0 komentar:
Posting Komentar