Rabu, 19 Juni 2019
Home »
Hankam
» Pelaksanaan Seleksi Tahap II Calon Taruna/Taruni AAL dan Caba Pria/Wanita Tahun 2019 Lanal Banyuwangi
Pelaksanaan Seleksi Tahap II Calon Taruna/Taruni AAL dan Caba Pria/Wanita Tahun 2019 Lanal Banyuwangi
KABARPROGRESIF.COM : (Banyuwangi) Lanal Banyuwangi, Lantamal V, Koarmada II, sebanyak 41 orang peserta Calon Taruna/Taruni AAL dan Caba Pria/Wanita gelombang I tahun 2019 mengikuti seleksi tahap II yang meliputi test Semapta,mental Ideologi (MI) dan Rikmin Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Banyuwangi, Lantamal V, Koarmada II, oleh tim seleksi dari Lembaga Penyediaan Tenaga TNI Angkatan Laut (Lapetal) di gedung Wisma Bahari, Selasa (18/6).
Sebelum seluruh peserta seleksi melaksanakan tes tahap II terlebih dahulu mendapat pengarahan dari Komandan Pangkalan Angkatan Laut (Danlanal) Banyuwangi Letkol Laut (P) Yulius Azz Zaenal, S.H., M.Tr.Hanla., M.M. terkait mekanisme pelaksanaan test bahwa para calon adalah merupakan pilihan yang sudah melewati tahap I dan akan mewakili SubPanda Banyuwangi utk test berikutnya
Pada kesempatan tersebut Danlanal Banyuwangi menyampaikan, "Bahwa proses pelaksanaan test Mental Ideologi (MI) untuk mengetahui sampai sejauh mana peserta calon Kadet AAL maupun Caba Pria/Wanita tentang kepribadian dan mentalnya, hal ini dilakukan untuk mendapatkan sumber daya manusia yang mumpuni guna menjalankan regulasi kaderisasi TNI AL kedepan", ungkap Danlanal Banyuwangi. (arf)
0 komentar:
Posting Komentar