Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Rabu, 23 September 2020

Taruna AAL Ikuti Seminar Nasional Dampak Pandemi Covid-19 Terhadap Ketahanan Nasional Secara Daring



KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Lima Taruna Akademi Angkatan Laut (AAL) Tingkat Ill Angkatan ke-67 mengikuti Seminar Nasional “Dampak Pandemi Covid-19 Terhadap Ketahanan Nasional Bangsa Indonesia” secara daring dari Kelas Gabungan Utama gedung Mandalika, Komplek Ki Hadjar Dewantara, Kesatrian Bumimoro, Surabaya, Rabu (23/9).

Kelima Taruna yang mengikuti seminar yang digelar Akademi Militer ini, yakni Sermadatar (P) Freddy Mada Prawira, Sermadatar (T) Patih Riau Agung Purba, Sermadatar (E) Annisa Risky Adiahningrum, Sermadatar (S) Mekahtul Rahman dan Sermadatar (M) Rizky Akbar Imanullah.

Seminar Nasional yang dibuka Gubernur Akmil Mayjen TNI Totok Imam di gedung Lilly Rochli Akademi Militer, Magelang ini, diikuti peserta dari Taruna Akmil, AAL, AAU serta mahasiswa dari perguruan tinggi nasional maupun internasional.

Pada seminar ini, Menteri BUMN RI Erick Tohir menjadi Keynote Speaker  dengan memaparkan materi “Dampak Pandemi Covid-19 Terhadap Ketahanan Nasional” yang menghadirkan empat nara sumber dengan Moderator Dr. Haryadi Sukamdani, M.M. (Ketua Umum Apindo).

Acara seminar diawali dengan paparan Narasumber pertama Prof. Mahfud Sholikin, M.Acc., Ph.D. (Guru Besar FEB UGM) dengan materi “Dampak Pandemi Covid-19 Terhadap Ketahanan Nasional Bangsa ditinjau dari Aspek Ekonomi”, dilanjutkan paparan Narasumber kedua yakni Dr. H. Ahmad Wijayanto, M.A. (Dosen Antropologi UGM dan Pendakwah Nasional) dengan  materi “Dampak Pandemi Covid-19 Terhadap Ketahanan Nasional Bangsa ditinjau dari Aspek Sosial Budaya.

Sedangkan Narasumber ketiga yaitu Mayor Jenderal TNI Rudianto (Deputi IV Bidang Koord Hanneg Kemenko Polhutkam RI) memaparkan materi “Dampak Pandemi Covid-19 Terhadap Ketahanan Nasional Bangsa ditinjau dari Aspek Hankam” dan Narasumber keempat dr. Ika Trisnawati, Sp.P(K) (Dokter Spesialis Ahli Covid RSUP Sardjito dan UGM) memaparkan materi “Dampak Pandemi Covid-19 Terhadap Ketahanan Nasional Bangsa ditinjau dari Aspek Kesehatan”.

Dengan mengikuti seminar nasional ini diharapkan Taruna AAL tersebut memperoleh tambahan pengetahuan dan wawasan terkait dengan dampak pandemi Covid-19 dari berbagai aspek kehidupan, yang hingga saat ini wabah tersebut masih menunjukkan peningkatan grafik penyebarannya, dan meneruskan hasil-hasil seminar yang diikutinya kepada Taruna lainnya. (Pen AAL/Ar)

0 komentar:

Posting Komentar