Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Jumat, 26 Februari 2021

Kaskoarmada II Ikuti Rakor dan Rakernis Potmar TA. 2021


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Kepala Staf Koarmada (Kaskoarmada) II Laksma TNI Dafit Santosa mengikuti Rakor dan Rakernis Potmar TA. 2021 yang dipimpin oleh Asisten Potensi Maritim Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Aspotmar Kasal) Mayjen TNI (Mar) Widodo Dwi Purwanto dengan Tema " Melalui Rakor dan Rakernis Potmar Kita Wujudkan Insan Potmar Yang Profesional, Tangguh dan Dicintai Rakyat Guna Mendukung Percepatan Pananganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Serta Menjaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa Demi Keutuhan NKRI " Secara Virtual di Puskodal Koarmada II pada Kamis (25/02).

Dalam sambutannya Aspotmar Kasal Mayjen TNI (Mar) Widodo menyampaikan, “ Rakor dan Rakernis Potmar TA. 2021 merupakan media komunikasi dan evaluasi pelaksanaan tugas pemberdayaan wilayah pertahanan laut juga sebagai media untuk melaksanakan pembinaan teknis kegiatan Binpotmar kepada satuan bawah agar dapat berjalan efektif dan efisien sekaligus sebagai media penyampaian permasalahan dan mencarikan solusi serta pemecahannya, “ ungkapnya.

“ Kegiatan ini juga merupakan sarana penyampaian arah kebijakan tentang Dawilhanla serta evaluasi program kegiatan Spotmar TA. 2020 dan rencana program kegiatan Spotmar TA. 2021 dalam mendukung tugas TNI AL terutama peran pemberdayaan wilayah potensi pertahanan laut melalui pembinaan potensi maritim untuk diarahkan menjadi kekuatan pertahanan dan keamanan negara guna mewujudkan ruang, alat dan kondisi juang yang Tangguh untuk menghadapi ancaman nasional, regional dan global seperti bencana alam, terorisme, radikalisme, pandemi covid-19 dan lainnya, “ lanjut Mayjen Widodo.

Selesai Sambutan Aspotmar Kasal dilanjutkan paparan Sekdispotmaral tentang Program Kampung Bahari Nusantara, paparan Kasubdis Progla tentang Program Ketahanan Pangan, paparan Pabandya RRWP tentang RRWP Laut, paparan Kasi SBJ tentang Data Center Dispotmar, penekanan Aspotmar Kasal dilanjutkan penutupan.

Pada kesempatan ini Kepala Staf Koarmada II Laksma Dafit berkesempatan untuk menyampaikan beberapa permasalahan yang dihadapi oleh Dinas Potensi Maritim (Dispotmar) Koarmada II diantaranya pemenuhan kebutuhan personel yang membidangi Potensi Maritim guna menunjang pelaksanaan tugas pokok agar berhasil dan berdaya guna.

Ikut hadir mendampingi Kaskoarmada II, Aspotmar Pangkoarmada II dan Kadispotmar Koarmada II. (Dinas Penerangan Koarmada II)

0 komentar:

Posting Komentar