Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Selasa, 05 Oktober 2021

Sambut HUT TNI Ke-76 TNI AL Lanal Mataram Laksanakan Serbuan Vaksinasi Maritim


KABARPROGRESIF.COM: (Mataram) Guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dan juga memperingati Hari Ulang Tahun TNI ke 76 Tahun 2021 Tim Vaksinator Balai Kesehatan (BK) Pangkalan TNI AL (Lanal) Mataram melaksanakan serbuan vaksinasi maritim kepada pelajar di SMA Hang Tuah 3 Mataram bertempat di Balai Kesehatan Lanal Mataram Jl. Pejanggik, Kecamatan Mataram Kota Mataram. Senin (4/10).

Serbuan vaksinasi maritim ini diikuti oleh para siswa-siswi dan tenaga pendidik SMA Hang Tuah 3 Mataram sebagai tindak lanjut dari diberlakukanya pembelajaran tatap muka di Kota Mataram. 

Hasil laporan Kepala BK Lanal Mataram Lettu Laut (K) drg. M. Luqman Rahardian mengatakan “sebanyak 50 orang telah berhasil divaksin hari ini dengan rincian 6 orang vaksin dosis pertama dan 44 orang vaksin dosis kedua dengan menggunakan vaksin jenis Sinovac Biofarma dari dinas kesehatan Provinsi NTB.”

Ditempat berbeda Danlanal Mataram Kolonel Laut (P) Suratun, S.H. mengatakan “pada momentum peringatan HUT TNI ke 76 tahun 2021 Lanal Mataram akan terus melaksanakan serbuan vaksinasi maritim untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 demi terwujudnya pembelajaran tatap muka pagi pelajar di NTB”, jelas Danlanal.

"Serbuan Vaksinasi yang dilaksanakan oleh TNI AL di wilayah jajaran Koarmada II khususnya Lanal Mataram adalah perintah langsung Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E.,M.M., kepada seluruh jajaran TNI AL dari Sabang hingga Merauke untuk mendukung program pemerintah dalam penanganan Covid-19, dan juga percepatan pemulihan ekonomi nasional, " tambah Kolonel Suratun.

Selama pelaksanaan serbuan vaksinasi berjalan menggunakan protokol kesehatan yang ketat dan tidak ada Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) oleh para peserta vaksinasi. (Dispen Koarmada II)

0 komentar:

Posting Komentar