KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Kepala Staf Koarmada II Laksma TNI Rachmad Jayadi mewakili Panglima Koarmada II Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto, S.H.,M.A.P.,M.Tr.(Han), menghadiri upacara pelepasan siswa Kodiklatal dalam rangka latihan praktek pelayaran yang bersandi Wira Jala Yudha XIV/2021.
Dengan Inspektur Upacara Wakil Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Kodiklatal), Laksda TNI Agus Haryadi, upacara digelar di Dermaga Madura Koarmada II, Ujung Surabaya, Senin (8/11/2021).
Lattek Layar Gabungan Wira Jala Yudha ke-14 Tahun 2021 akan dilaksanakan selama tujuh hari kedepan menggunakan KRI Surabaya- 591 yang berada dibawah Satuan Kapal Amfibi Koarmada II. Bertindak sebagai Direktur Latihan (Dirlat) Lattek Layar Wira Jala Yudha XIV/2021 Kolonel Laut (P) Andike Sry Mutia,S.Sos. yang sehari harinya menjabat Komandan Pusat Pendidikan Pelaut (Danpusdikpel) Kodikopsla. Lattek diikuti oleh gabungan seluruh siswa Dikmaba XLI/2 Thn 2021 Kodiklatal, yang berjumlah 709 siswa. Yang terdiri dari 188 Siswa Kodikopsla, 352 Siswa Kodikdukum, dan 169 Siswa Kodikmar. Mereka akan mengikuti pelayaran dengan rute Surabaya kemudian Situbondo, lanjut ke Banyuwangi dan kembali lagi ke Surabaya.
Komandan Kodiklatal Laksdya TNI Nurhidayat dalam sambutannya yang dibacakan Irup menyampaikan, bahwa Lattek Layar Gabungan Wira Jala Yudha bertujuan memberikan pengetahuan kepada siswa tentang kehidupan, tugas-tugas dan tanggung jawab di KRI sesuai dengan Korps/Kejuruan dan strata kepangkatan.
Selanjutnya menurut Dankodiklatal, pemahaman tugas di KRI perlu diberikan sejak dalam pendidikan pertama mellaui lattek berlayar. Karena KRI merupakan alutsista yang memiliki peralatan serba kompleks dan modern sehingga diperlukan pengawak prajurit TNI AL yang profesional, serta memahami semua aturan yang berlaku dalam segala aspek kehidupan di KRI.
Dankodiklatal juga berharap agar para siswa mengikuti lattek berlayar ini dengan sungguh-sungguh, semangat yang tinggi dan berperan aktif dalam setiap kegiatan yang diadakan dan tetap mengutamakan keselamatan para siswa dengan mematuhi protokol COVID-19 dengan memakai masker, sering mencuci tangan dan jaga jarak aman, serta mengatur aktivitas dengan waktu istirahat.
Pada kesempatan ini, Dankodiklatal juga menyampaikan ucapaan terima kasih kepada Pangkoarmada II atas dukungan yang diberikan dalam program Lattek Layar Gabungan Wira Jala Yudha Ke-14/2021 siswa Kodiklatal yang selaras dengan program prioritas Kasal Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M yakni membangun sumber daya manusia TNI AL yang unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman. (Dispen Koarmada II)
0 komentar:
Posting Komentar