KABARPROGRESIF.COM: (Batu) Curah hujan yang cukup tinggi, mengakibatkan Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur mengalamo banjir bandang.
Akibat banjir bandang itu, 11 warga dinyatakan masih dalam tahap pencarian tim gabungan yang terdiri dari aparat TNI, Polri dan BPBD Kota Batu.
Kepala Penerangan Korem 083/Baladhika Jaya, Mayor Inf Prasetya, H. K, menyebut jika banjir itu juga mengakibatkan 17 rumah mengalami rusak berat, dan 4 unit mobil hanyut terbawa arus.
“Banjirnya tersebar di beberapa titik Desa, diantaranya Desa Bulukerto, Desa Sumber Brantas, Tulungrejo dan Desa Sidomulyo,” ujarnya. Kamis, 04 Nopember 2021 malam.
Hingga saat ini proses pencarian masih terus dilakukan oleh tim gabungan. Setidaknya, pihak Korem telah menerjunkan 2 SSK pasukan dari Yonif 527/BY.
“TNI dikerahkan untuk membantu upaya pencarian, dan penanggulangan banjir bandang,” bebernya. (Penrem 083/Baladhika Jaya)
0 komentar:
Posting Komentar