Pages - Menu

Halaman

Sabtu, 23 April 2022

Ketua KPK Sebut Lampung Darurat Korupsi, Ini Daftar Kepala Daerah yang Kena OTT


KABARPROGRESIF.COM: (Lampung) Ketua KPK Komjen Firli Bahuri mengungkapkan korupsi terjadi karena dipengaruhi oleh keserakahan dan kekuasaan.

Perlu diketahui bahwa lima kepada daerah yang ada di Provinsi Lampung terkena operasi tangkap tangan (OTT) oleh KPK atas tindak pidana korupsi.

Lima kepada daerah itu yakni, Agung Ilmu Mangkunegara yang merupakan Bupati Kabupaten Lampung Utara, Mustafa Bupati Kabupaten Lampung Tengah.

Lalu Zainudin Hasan Bupati Kabupaten Lampung Selatan, Khamami Bupati Kabupaten Mesuji, dan Bambang Kurniawan Bupati Kabupaten Tanggamus .

"Kalau kita lihat bahwa perkambangan korupsi berbagai bentuk dan rupa, tetapi yang pasti kita bisa simpulkan bahwa korupsi terpengaruh karena keserakahan dan kekuasaan," katanya saat ditemui di Novotel Lampung, Sabtu (23/4).

Atas itulah ia meminta kepada kepala daerah untuk tidak menyalahgunakan kekuasan yang sudah diberikan kepadanya.

"Harus dilakukan pula tentang pendidikan anti korupsi, lakukan upaya-upaya untuk pencegahan dengan cara perbaikan sistem, jangan ada sistem ramah dengan praktik-praktik korupsi," jelas Firli.

Firli menyebutkan KPK sangat terbuka dengan media dan juga masyarakat dalam rangka membangun dan membesarkan pemberantasan korupsi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar