Rabu, 19 Oktober 2022


KABARPROGRESIF.COM: (Bandung) Pertandingan di Stadion Siliwangi, Bandung, Jawa Barat yang mempertemukan kontingen Jatim 3 melawan kontingen Jateng 3 berjalan cukup seru.

Pasalnya, pertandingan antara kedua kontingen itu berjalan cukup alot dan berakhir dengan skor yang cukup tipis 1-0. Kemenangan bagi kontingen Jatim 3.

Atas keberhasilan itu, kontingen Jatim 3 dinyatakan lolos untuk mengikuti pertandingan lanjutan pada babak semi final Liga Santri Piala KSAD.

Wadan Kontingen Jatim, Kolonel Inf Agus Supriyanto mengapresiasi usaha yang berhasil ditunjukkan oleh kontingen Jatim 3 dalam pertandingan di Stadion Siliwangi pada Selasa, 18 Oktober 2022 tersebut.

“Alhamdulillah, kontingen dari Jatim bisa lolos dan mengikuti pertandingan lanjutan,” ujarnya.

Agus menambahkan, pada pertandingan semi final rencananya akan dihelat di Jakarta. Ia berharap, pada pertandingan selanjutnya kontingen Jatim berhasil lolos menjuarai Liga Santri tersebut.

“Harapan kita, kontingen Jatim ini bisa muncul menjadi juara Liga Santri Piala KSAD,” pungkasnya.


0 komentar:

Posting Komentar

Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive