Pages - Menu

Halaman

Jumat, 21 Oktober 2022

Pemkot Surabaya Gencar Deteksi Kasus Pneumonia pada Balita


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) gencar melakukan deteksi dini keberadaan kasus Pneumonia atau Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) pada balita. 

Upaya itu dilakukan agar keberadaan penyakit itu dapat diketahui dan segera diobati.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menyatakan telah menginstruksikan jajaran Dinas Kesehatan agar gencar terjun ke seluruh wilayah Surabaya untuk mendeteksi kasus Pneumonia. 

Pasalnya, ia tak ingin Pneumonia ini ibarat seperti gunung es yang sewaktu-waktu bisa melebur.

"Kami sampaikan ke Kadinkes (Kepala Dinas Kesehatan) untuk semakin banyak turun. Karena kalau ternyata kasus sedikit, tapi kayak gunung es, malah tambah bahaya ini," kata Wali Kota Eri Cahyadi, Jumat (21/10).

Menurut dia, apabila kasus Pneumonia di Surabaya semakin banyak diketahui, maka secara otomatis pengobatan yang dilakukan pemkot akan lebih mudah. 

Oleh sebabnya, ia meminta jajaran Dinkes agar gencar terjun ke lapangan.

"Karena kalau sudah semakin banyak diketahui, kita pengobatannya gampang. Makanya ketika dulu Covid-19, Surabaya turun daerah lain naik. Karena saya tidak ingin menutupi data," tegasnya.

Meski demikian, Wali Kota Eri juga berharap betul terhadap peran serta para orang tua dalam menjaga putra-putri mereka. 

Sebab menurutnya, peran serta orang tua ini sangatlah penting dalam memastikan anak-anaknya terhindar dari penyakit Pneumonia.

"Saya kembali berharap betul untuk peran serta orang tua dalam menjaga putra-putrinya. Sehingga penyakit-penyakit itu bisa kita hindarkan dari putra-putri kita," pintanya.

Baginya, untuk mencegah kasus ISPA Pneumonia pada anak, tak bisa hanya dilakukan sendiri oleh pemerintah atau sekolah. 

Sebab, ketika anak itu sudah kembali ke rumah, maka peran serta orang sangatlah penting dalam menjaga anak-anaknya.

"Makanya kembali lagi sebenarnya pola asuh orang tuanya juga penting. Karena kalau orang tuanya sendiri tidak sayang anaknya, terus apa lagi yang harus dilakukan pemerintah. Berarti orang tua harus menjaga pola hidup dan pola makan anaknya," pungkasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar