Pages - Menu

Halaman

Selasa, 02 Mei 2023

Dukung Pengembangan Institusi Perguruan Tinggi di Surabaya, Wali Kota Eri Hadiri Launching Fakultas Kedokteran Gigi UM


KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menghadiri launching Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya, di Auditorium At Tauhid Tower Lantai 13 UM Surabaya. 

Kegiatan yang dikemas dalam silaturahmi Halahbihalal itu turut dihadiri Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir dan seluruh civitas akademika UM Surabaya, Selasa (2/5).

Di hadapan Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir, Wali Kota Eri mengaku takjub dengan langkah UM Surabaya yang terus mengembangkan institusi perguruan tinggi untuk mewadahi minat mahasiswa dalam bidang kedokteran.

Ia pun mengaku bersyukur, sebab UM Surabaya merupakan institusi perguruan tinggi swasta kedua setelah Universitas Hang Tuah Surabaya yang melahirkan Fakultas Kedokteran. 

Menurutnya, dengan munculnya Fakultas Kedokteran yang didirikan oleh institusi perguruan tinggi swasta di Surabaya, dapat menjadi pilihan lokasi pendidikan bagi warga Kota Pahlawan, Jawa Timur, hingga Indonesia bagian timur.

“Alhamdulillah dengan berdirinya Fakultas Kedokteran Gigi di Universitas Muhammadiyah, maka akan memberikan pilihan untuk seluruh warga Kota Surabaya memilih pendidikan Fakultas Kedokteran Umum maupun Gigi yang semakin banyak peminatnya di Kota Surabaya,” kata Wali Kota Eri.

Oleh sebab itu, Wali Kota Eri meyakini dengan kehadiran  FKG yang didirikan UM dapat mendukung pelayanan kesehatan di Rumah Sakit (RS) PKU Muhammadiyah.   

“Karena beberapa kampus di Kota Surabaya untuk memiliki Fakultas Kedokteran Umum dan Gigi masih mencari gandengan rumah sakit untuk dikoneksikan menjadi rumah pendidikan. Tapi berbeda dengan Universitas Muhammadiyah karena rumah sakitnya sudah berdiri, ini yang sangat luar biasa,” jelasnya.

Lebih lanjut, mewakili seluruh warga Kota Surabaya, ia menyampaikan selamat atas peresmian FKG UM Surabaya. 

“Dengan terbentuknya Fakultas Kedokteran Gigi, InsyaAllah bisa menjadi pilihan pendidikan yang terbaik di Surabaya,” terangnya.

Sementara itu, Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir menyampaikan bahwa energi silaturahmi antara Muhammadiyah bersama pemerintah adalah bagian dalam menyelesaikan persoalan bangsa, khususnya dalam bidang kesehatan. 

“Kita dorong kemajuan melalui teknologi kesehatan. Kami bersama Wali Kota Eri Cahyadi dan rombongan tadi sudah berkunjung ke beberapa ruangan yang memiliki alat-alat terbaik dan canggih teknologi. Karena itu apresiasi kami dan terima kasih kepada Wali Kota Eri Cahyadi serta semua pihak yang telah mendukung UM Surabaya memiliki Fakultas Kedokteran Gigi. Harapan kami, anak-anak terbaik bangsa bisa belajar menjadi dokter gigi yang terbaik,” pungkasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar