Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Rabu, 30 Agustus 2023

Latma Eagle Indopura Resmi Ditutup


KABARPROGRESIF.COM: (Natuna) Setelah berhasil dilaksanakan oleh KRI Sultan Iskandar Muda (SIM)-367, Tim ARSENAL, dan Unsur Koarmada I yang terdiri dari KRI Halasan-630, Heli Panther, serta Pesawat MPA CN-235 bersama dengan Republic of Singapore Navy (RSN), Latihan Bersama (Latma) Eagle Indopura resmi ditutup dengan Closing Ceremony di Laut Natuna. Rabu (30/8).

Latihan ini diakhiri dengan farewell speech oleh Komandan KRI SIM-367 Letkol Laut (P) M. Fuad Hasan, selaku Wadansatgas Latma Eagle Indopura. 

Wadansatgas dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kerja sama dalam kelancaran pelaksanaan Latma Eagle Indopura dan berharap dengan latihan ini dapat mempererat kerja sama antara kedua negara. 

"Dengan diadakannya latihan bersama ini, semoga hubungan bilateral tetap terjaga dengan baik, dapat mempererat kerja sama, sehingga membawa kontribusi nyata bagi terwujudnya perdamaian dan stabilitas keamanan di kawasan," jelas Wadansatgas.

0 komentar:

Posting Komentar