KABARPROGRESIF.COM: (Surabaya) Pemilihan warna yang tepat pada rumah hunian ataupun gedung, seperti perkantoran dan tempat kerja dapat berpengaruh positif pada kesehatan mental penghuninya.
Founder of Sehat Mental.id, Ade Binarko, Selasa (10/10/2023) mengatakan, terdapat sejumlah warna tertentu yang dapat meningkatkan mood seseorang dan juga membantu melepaskan stress.
Hal ini tentu saja menjadi faktor yang mempercepat proses perbaikan mereka yang memiliki mental health issue.
Hari Kesehatan Mental yang diperingati setiap tanggal 10 Oktober menjadi refleksi untuk mengkampanyekan pentingnya menjaga kesehatan mental. Berdasarkan data Rapor Pendidikan 2022, bahwa 25% peserta didik di Indonesia mengalami berbagai bentuk perundungan.
Realita tersebut diperkuat pula dengan data dari sebuah aplikasi kesehatan, yang mencatat tahun 2022 ada kurang lebih 60.000 generasi muda dengan usia 15-30 tahun melakukan konsultasi ke psikiater atau psikolog seputar masalah kesehatan mental.
Psikolog, Chitra Ananda Mulia menambahkan, Mental Health Issue dapat dipicu oleh banyak hal, diantaranya ekonomi, kesepian, masalah pekerjaan, trauma masa lalu, tekanan dari pasangan dan lainnya.
"Satu dari dua orang Indonesia, dan satu dari tiga remaja Indonesia memiliki malasah kesehatan mental," terangnya.
Bertepatan dengan Hari Kesehatan Mental Sedunia yang jatuh pada 10 Oktober 2023, Avian Brands melaksanakan gerakan “Support Mental Health with Healing Colours”.
Sebuah kampanye sosial sebagai bentuk kepedulian Avian Brands yang didedikasikan untuk mereka yang saat ini tengah berjuang untuk lepas dari masalah kesehatan mental.
Terdapat 24 varian warna baru hasil pengembangan riset yang diyakini mampu memberikan ketenangan dan meringankan gejala mental health issue.
Wakil Ketua Ikatan Ahli Insiyur (IAI ) Jatim, Teddy Aria Permana mengatakan, warna memiliki kemampuan untuk memengaruhi perasaan dan emosi seseorang.
Misalnya, warna-warna cerah seperti kuning dan hijau dapat menciptakan perasaan kebahagiaan dan ketenangan, sementara warna gelap seperti biru tua atau merah tua bisa menciptakan perasaan ketenangan atau misteri.
Dikatakannya, pilihan warna rumah juga bisa mencerminkan kepribadian pemilik rumah dan menciptakan rasa identitas. Ini dapat memengaruhi perasaan pemilik rumah terhadap rumah mereka sendiri.
Warna juga dapat memiliki makna budaya yang berbeda-beda. Misalnya, warna merah mungkin memiliki makna positif di suatu budaya dan makna negatif di budaya lain.
0 komentar:
Posting Komentar