KABARPROGRESIF.COM: (Bali) Pangkoarmada II Laksda TNI Yayan Sofiyan, S.T., M.Si., CHRMP., M.Tr.Opsla., selaku Dansatgasla Konferensi Tingkat Tinggi Archipelagic and Island State (KTT AIS) Forum ke-1 Tahun 2023, menerima kunjungan Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, bertempat di KRI Radjiman Wedyodiningrat-992 sebagai Kapal Markas Satgasla KTT AIS Forum ke-1. Senin (9/10).
Adapun tujuan dari kunjungan Panglima TNI di Kapal Markas Satgasla KTT AIS Forum ke-1 yakni untuk memastikan kesiapan personel maupun materiil Satgasla yang nantinya akan tergabung dalam pengamanan.
Panglima TNI melalui sambutannya menyampaikan bahwa sebagian besar dari Pulau Bali adalah lautan, oleh karena itu diharapkan unsur Satgasla lebih memperketat dan memperkuat pengamanan laut, agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.
Menanggapi hal tersebut, Pangkoarmada II melalui sambutannya juga menyampaikan bahwa sampai saat ini baik personel maupun materiil telah disiapkan dengan matang begitu pula dengan pengamanan saat ini sudah lebih ditingkatkan, sehingga ketika pelaksanaan dapat berjalan lancar dan sesuai rencana.
0 komentar:
Posting Komentar