Minggu, 21 Januari 2024


Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa membenarkan bahwa dirinya dinonaktifkan dari Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) karena menjadi Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. 

“Ya memang aturannya begitu, aturannya begitu. Ketika masuk TKN atau tim pemenangan mana saja, atau ketika menjadi calon legislatif dan kampanye, memang semua dinonaktifkan di semua level,” kata Khofifah di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (21/1/2024). 

Adapun Khofifah menjadi Dewan Pengarah dan Juru Kampanye TKN Prabowo-Gibran. 

Ia turut menghadiri debat keempat Pilpres 2024 atau debat kedua calon wakil presiden di JCC, malam ini. 

Khofifah tiba di lokasi sekitar pukul 18.05 WIB, dengan mengenakan kerudung dan baju biru langit khas TKN Prabowo-Gibran. 

“Hari ini hari pertama saya masuk TKN, dan saya diundang untuk ikut debat cawapres,” kata Khofifah kepada awak media sebelum memasuki venue debat. 

Khofifah juga mengaku bahwa ia kebetulan sedang berada di Jakarta sehingga bisa datang. Khofifah menghadiri Harlah Muslimat NU yang dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (20/1/2023). 

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI akan menggelar debat cawapres di debat keempat Pilpres 2024 di JCC, malam ini. 

Debat tersebut akan diikuti oleh cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar, nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka, dan nomor urut 3 Mahfud MD. 

Para paslon akan beradu gagasan soal pembangunan berkelanjutan dan lingkungan hidup, sumber daya alam dan energi, pangan, agraria, masyarakat adat dan desa. 


0 komentar:

Posting Komentar

Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive