Pages - Menu

Halaman

Rabu, 17 Januari 2024

Pupuk Bersubsidi Bakal Disalurkan, Forkopimcam Sugio Gelar Sosialisasi


Lamongan, KABARPROGRESIF.COM Pupuk bersubsidi rencananya bakal disalurkan untuk petani di Kecamatan Sugio, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur. 

Namun, sebelum dilakukan penyaluran, pihak Forkopimcam Sugio menggelar sosialisasi penyaluran pupuk terlebih dulu.

Sosialisasi itu, mencakup soal berbagai tahapan mekanisme penyaluran pupuk bersubsidi tahun 2024. 

Untuk saat ini, sosialisasi itu dilakukan pada petani di Dusun Karangasem, Desa Karang Sambigalih.

“Penyaluran pupuknya itu bertahap, nanti melalui masing-masing kelompok tani,” ucap Danramil Sugio, Kapten Cku Yanto Budi Utomo. Rabu (17/01/2024).

Kapten Yanto mengungkapkan, untuk Kecamatan Sugio sendiri saat ini mendapat alokasi pupuk bersubsidi sebanyak 2.525 ton. Angka itu meningkat dari alokasi di tahun sebelumnya.

“Itu sesuai dari data yang saya terima dari Kepala Unit Pelaksana teknis penyuluhan pertanian Sukodadi,” bebernya.

Sementara itu, Kepala Kecamatan Sugio, Yosep Dwi Prihatono menambahkan jika nantinya penyaluran pupuk bersubsidi itu akan dilakukan secara bersama-sama. 

Penyaluran itu, kata dia, tentunya akan melibatkan aparat TNI.

“Penyalurannya nanti akan dikawal Babinsa dan Bhabinkamtibmas. Ini komitmen kami untuk tidak main-main soal penyaluran pupuk bersubsidi itu,” tegasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar