Sabtu, 24 Februari 2024


Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Ketua Daerah Jalasenastri Armada II Ny. Kiki Denih Hendrata, bersama Ketua Gabungan Jalasenastri Armada RI Ny. Yayuk Heru Kusmanto, menghadiri peresmian Kantor Jalasenastri Pengurus Gabungan Armada RI, bertempat di Gedung Alugoro, Jl. Gunung Sahari V No.1, Jakarta. Jumat (23/2).

Peresmian Kantor Jalasenastri Pengurus Gabungan Armada RI diresmikan secara langsung oleh Ketua Umum Jalasenastri Ibu Vera Muhammad Ali.

Melalui sambutannya, Ketua Umum Jalasenastri menyampaikan bahwa perpindahan Kantor PG Jalasenastri Armada RI dari Gedung Nakula ke Kantor Baru Gedung Alugoro merupakan terobosan dan buah kreatifitas dari Ketua Gabungan Jalasenastri Armada RI dengan berbagai pertimbangan merasa perlu memindahkan Kantor PG Jalasenastri.

“Saya berharap dengan penggunaan kantor baru ini akan memberikan energi positif dalam menjalankan organisasi yang lebih baik lagi” ungkap Ibu Vera.

Kegiatan diakhiri dengan peresmian Kolintang Armada RI yakni “Jalasuna” yang beranggotakan gabungan Korps Wanita TNI Angkatan Laut (Kowal) dan Jalasenastri Koarmada RI.


0 komentar:

Posting Komentar

Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive