Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Sabtu, 02 Maret 2024

Wali Kota Eri Pastikan PJU Usulan Warga 100 persen Sudah Terpasang


Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi melanjutkan pengecekan realisasi pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU). 

Kali ini, dia meninjau realisasi pemasangan PJU di RW 08 Karang Rejo, Kelurahan Wonokromo, Kecamatan Wonokromo, Jumat (1/3) malam. 

Sebab, dia ingin memastikan bahwa usulan warga di tahun 2023 itu tersebut telah direalisasikan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya. 

Sebanyak 50 titik PJU pun telah terpasangan di RW 08 Karang Rejo. 

Realisasi pemasangan PJU berdasarkan usulan warga itu merupakan tindak lanjut penandatangan berita acara komitmen bersama, antara pemkot dengan RT/RW dalam menuntaskan persoalan di perkampungan. 

Seperti penuntasan pekerjaan saluran, paving, Rutilahu (Rumah Tidak Layak Huni), hingga pemasangan PJU. 

Usulan warga yang tertuang dalam berita acara di tahun 2023 itu, ditargetkan selesai di tahun 2024.

“Saya cek semuanya se-Surabaya, jadi saya harus berinteraksi dengan semua RW se-Surabaya untuk memastikan bahwa itu semua sudah terpasang. Karena wilayah manapun di Surabaya, semua RW sudah melakukan tanda tangan dengan saya,” kata Wali Kota Eri usai melakukan peninjauan.

Wali Kota Eri menerangkan bahwa setelah usulan realisasi pemasangan PJU tuntas 100 persen di bulan Februari 2024, target selanjutnya adalah menuntaskan pekerjaan paving dan saluran pada Mei 2024. 

Pekerjaan tersebut, sebelumnya juga tertuang dalam berita acara yang ditandatangani oleh Perangkat Daerah (PD) di lingkup Pemkot Surabaya bersama RT/RW.

“PJU ini selesai di tahun 2024 di bulan Februari, 100 persen sudah terpasang, maka saya cek satu-satu. Kalau belum tidak mungkin, paling ada satu atau dua titik yang belum terpasang, karena tidak mungkin dalam satu kampung belum dikerjakan,” terangnya. 

Nantinya di tahun 2025, semua usulan warga melalui RT/RW harus disampaikan  dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang). 

Sebab, Wali Kota Eri akan kembali membuat berita acara komitmen bersama, antara pemkot dengan RT/RW dalam menuntaskan persoalan di perkampungan.

“Saya buatkan berita acara seperti ini, saya tandatangani lagi, dan masuk dalam anggaran 2025. Musrenbang itu akan dibahas oleh DPRD dan Pemkot Surabaya. Sebab, usulan masyarakat harus tertuang dalam perencanaan kegiatan, dan pemkot yang menyelesaikan,” tegasnya.

Di temui di lokasi yang sama, Ketua RW 8 Karang Rejo, Kelurahan Wonokromo, Kecamatan Wonokromo, Muhammad Kautsar menyampaikan terima kasih kepada Wali Kota Eri beserta jajaran Pemkot Surabaya atas pemasangan 50 titik PJU yang telah terealisasi pada tahun 2023. 

Selain itu, pembangunan paving dan saluran yang juga telah selesai pada tahun 2023. 

Ada pula pemberian berbagai bantuan guna meningkatkan perekonomian warga, seperti rombong, mesin jahit, alat cuci Ac, hingga toko kelontong.

“Dengan adanya program-program Pemkot Surabaya yang telah terlaksana khususnya di RW 8, atas nama warga, kami menyampaikan terima kasih kepada Bapak Wali Kota Eri Cahyadi karena program tersebut sangat bermanfaat bagi warga,” kata Kautsar sapaan akrabnya.

Sementara itu, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian, dan Pengembangan (Bappedalitbang) Kota Surabaya, Irvan Wahyudrajad menyampaikan, pemkot melakukan pemasangan 7.580 PJU baru di tahun 2024. Pemasangan PJU itu tersebar di 3.286 lokasi di Kota Surabaya.

“Hingga saat ini sudah 3.500 PJU baru yang terpasang dari total rencana pemasangan yang berjumlah 7.580 PJU baru di tahun 2024,” pungkasnya.

0 komentar:

Posting Komentar