Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Mabes polri dengan melibatkan personel Satwil Polda Bali, Polda Jatim, Polda NTB, bersinergi dengan Paspampres, TNI, BNPT, BSSN, BNPB, kementerian/lembaga dan stakeholder terkait melaksanakan operasi kepolisian terpusat dengan sandi “Puri Agung - 2024”.
Operasi ini dalam rangka pengamanan dan penyelamatan pada penyelenggaraan World Water Forum (WWF) ke-10 di Bali yang dilaksanakan selama 10 hari, yakni 17-26 Mei 2024.
Operasi ini mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif dengan didukung kegiatan intelijen, penegakan hukum, siber, interpol, kehumasan dan bantuan operasi guna pemeliharaan kamtibmas.
Adapun tujuan Ops Puri Agung adalah menjamin keamanan penyelenggaraan rangkaian kegiatan WWF ke-10 tahun 2024.
Tentu juga menjamin keamanan, keselamatan dan kenyamanan para kepala negara, menteri dan delegasi yang hadir pada WWF ke-10 tahun 2024.
Operasi ini membutuhkan keterpaduan penyelenggaraan operasi dengan Paspampres, TNI, BNPT, BSSN, BNPB, kementerian/lembaga dan stakeholder dalam giat pengamanan dengan memanfaatkan teknologi informasi.
Polri dalam operasi ini mengerahkan 5.791 personel dari Mabes Polri, Polda Bali, Polda Jatim, Polda NTB.
Ada pula personel yang bertugas untuk PAM jalur/rute total 1.950 personel yang terdiri dari Polda Bali dan Mabes Polri.
Adapun target peserta WWF sebanyak 17.000 peserta nasional dan internasional dari 172 negara yang terdiri dari High level participant 43 kepala negara dan 4 organisasi internasional.
Peserta internasional yang terlibat seperti asosiasi internasional, NGO, media internasional, kedutaan besar di indonesia, perguruan tinggi internasional, dan development partner.
Lalu ada peserta nasional seperti pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten/kota, BUMN, BUMD, perguruan tinggi, asosiasi profesi dan kontruksi, NGO/LSM, dan swasta.
Berikut timeline Polri dalam Ops Puri Agung 2024:
– 7 Mei 2024 – Tim Latpraops berangkat menuju Bali
– 8 Mei 2024 – Tim AJU berangkat menuju Bali
– 14-23 Mei 2024 – BKO personel Polri ke Paspampres
– 17-18 Mei 2024 – Registrasi
– 17-26 Mei 2024 – pelaksanaan Operasi Puri Agung 2024 (WWF 10 hari)
– 18-19 Mei 2024 – kedatangan tamu VVIP
– 19 Mei 2024 – Welcoming Dinner di GWK
– 20 Mei 2024 – Opening Ceremony & High-level Meeting
– 21-24 Mei 2024 – sesi diskusi proses politik, tematik & regional
– 25 Mei 2024 – Wrap-up meeting sesi tematik dan regional & Closing Ceremony.
0 komentar:
Posting Komentar