Sabtu, 13 April 2024


Jakarta - KABARPROGRESIF.COM Pelaksanaan rekayasa lalu lintas one way Tol Kalikangkung KM 414 hingga Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) KM 72 akan dimulai Sabtu (13/4/2024) pukul 15.00. One way sedianya dimulai Jumat (12/4) pukul 14.00, namun ditunda.

“Akan diberlakukan one way dari GT Kalikangkung KM 414 s.d. KM 72 Tol Cipali pukul 15.00,” tulis Korlantas Polri sebagaimana dikutip dari akun Instagram resmi @korlantaspolri.ntmc, Sabtu (13/4).

Pemberlakuan one way dalam rangka arus balik lebaran 2024. Adapun rekayasa lalin yang berlaku kini yakni ganjil genap dan contraflow.

Sebelum diberlakukan rekayasa lalin tersebut, petugas dari Korlantas akan melakukan pembersihan jalur tol guna kelancaran one way.

“Petugas akan melakukan pembersihan jalur mulau 13.00-14.00,” lanjut Korlantas.

Penerapan sistem one way ini bersifat situasional. Polisi bisa memberlakukan diskresi bila diperlukan.

“Pelaksanaan one way bersifat situasional sesuai diskresi kepolisian,” terang Korlantas di Instagram.


0 komentar:

Posting Komentar

Narkoba

Koperasi & UMKM

Terus Kobarkan Semangat Perjuangan Arek-arek Suroboyo 10 Nopember 1945 untuk memberantas Korupsi, Terorisme dan Penyalahgunaan Narkoba

Translate

Hukum

Metropolis

Nasional

Pidato Bung Tomo


Hankam

Popular Posts

Blog Archive