Surabaya - KABARPROGRESIF.COM Asrilia Kurniati, Sociopreneur sekaligus founder Ikatan Perempuan Indonesia Peduli (IPIP) ini berhadap jika para wanita di kota Surabaya mampu menjadi pahlawan ekonomi dengan mengembangkan usaha rumahan.
Hal ini dikatakan perempuan berparas cantik ini dalam kegiatan Fun Cooking Demo bersama Perkumpulan Penyelenggara Jasa Boga Indonesia (PPJI) Jatim dan IPIP, Senin (20/5).
Kegiatan ini selain untuk mendongkrak wanita rumahan dalam berkarir juga memberikan inspirasi untuk ibu-ibu agar mempraktikkan masak dengan bahan murah dan mudah.
"Kegiatan ini sesuai dengan visi misi memberikan pelatihan cara masak, packaging untuk para usaha kuliner yang bergerak di UMKM maupun mikro," kata Asriliia saat di temui di Midtown Hotel, Surabaya.
Ning Lia sapaan akrabnya mengungkapkan bahwa dirinya terus menggalakkan khususnya untuk ibu-ibu yang terdampak Covid-19, dirinya akan terus melatih hingga menjadi sosok wanita independent untuk memiliki usaha sendiri.
"Bahanya juga kita kasih yang murah, menu yang murah yang bisa dijangkau, untuk ibu-ibu daripada nyuci baju tetangga mending kita lakukan ke kecamatan-kecamatan," jelas Founder Ikatan Perempuan Indonesia Peduli (IPIP).
Ketua Bidang Sosial Perkumpulan Penyelenggara Jasaboga Indonesia (PPJI) Jatim ini menambahkan acara ini akan terus berlangsung mulai dari kelurahan-kelurahan yang ada di seluruh Kota Surabaya.
"Kegiatan ini berdampak positif untuk menggalakkan pahlawan ekonomi Surabaya bahwa ibu-ibu tidak hanya bisa menjadi IRT tetapi pengusaha Umkm," terang Asrilia.
Selain itu, Sandy Sumartono, Sous Chef Midtown Hotel Surabaya yang memberikan inspirasi pada ibu-ibu ini juga memberikan edukasi tentang inovasi menu olahan yang simple dan murah dengan bahan dasar mie yamg diolah menjadi tamie sayur dan mie goreng yang menarik adalah bagaimana cara menampilkan ilook yang berbeda.
"Jadi kita ajari ibu-ibu ini bikin mie dengan sumpit bisa terbang jadi saya kasih tekniknya mudah dan cepat, tentu tampilan seperti ini itu bisa jadi hampers atau menu kudapan yang bisa dijual dengan inovasi baru," ungkap Sandy.
Selain itu acara ini juga memberikan seminar mengenai pentingnya air putih untuk tubuh lalu manfaatnya untuk kecantikan.
Mengenai target ibu-ibu yang akan mengikuti acara positif ini, Asrilia menargetkan mencakup semua kecamatan di Surabaya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar