Karanganyar - KABARPROGRESIF.COM Wakil Asisten Personel Kasau (Waaspers Kasau) Marsma TNI Dr. Afrizal Hendra, S.Ip., M.Si., M.Han., didampingi Direktur Pendidikan Kodiklatau Marsma TNI Ferdinand Roring memimpin sidang Panitia Penentuan Akhir Pusat (Pantukhirpus) calon siswa Sekolah Pembentukan Bintara (Casis Setukba) TNI AU angkatan Ke-45, di Balai Prawiratama Sekolah Pembentukan Perwira (Setukpa) Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Adi Soemarmo, Kamis (12/9/2024).
Waaspers Kasau dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan seperti ini merupakan bagian dari proses seleksi Casis Setukba Angkatan ke-45 yang telah melaksanakan seleksi tingkat pusat selama kurang lebih 3 minggu di Pusat Seleksi Prajurit (PSP) Lanud Adi Soemarmo untuk mendapatkan siswa Setukba yang berkualitas sesuai dengan kebutuhan organisasi TNI AU yang diharapkan.
Pada sidang pantukhir ini akan dilaksanakan diskusi dan membahas hasil dari proses seleksi yang telah dilaksanakan, untuk dapat menentukan dan memilih dengan optimal baik secara kualitas dan kuantitas.
Berbagai parameter yang tersaji dalam bahan sidang sebagai hasil dari seleksi.
"Pengalaman kita semua pada pelaksanaan sidang sebelumnya dan pendidikan Setukba yang telah dilaksanakan dapat menjadi acuan dalam kita memilih dan menentukan casis yang terbaik untuk dididik dalam Sekolah Pembentukan Bintara," ungkap Waaspers Kasau.
Hadir pada sidang pantukhir pusat tersebut para pejabat TNI AU diantaranya Dirdik Kodiklatau, Danpuspomau, Kadisdikau, Kadispamsanau, Danpuspomau, Kadiskesau, Kadisminpersau, Kadispsiau, Kadiskumau, Irum Itjenau, Komandan Wingdik 400/Matukjur Lanud Adi Soemarmo mewakili Komandan Lanud Adi Soemarmo Marsma TNI Bambang Juniar Djatmiko, S.Sos., M.M., serta para Ketua Tim Seleksi.
0 komentar:
Posting Komentar